Tangkapan layar tersebut diunggah oleh akun Instagram pribadi Sonny yaitu @sonnyseptian pada Senin (12/8/2019).
Bersama dengan unggahan tersebut, Sonny mengungkapkan betapa dirinya geram dan tidak akan tinggal diam menanggapi hal tersebut.
"saya ga akan tinggal diam lagi ketika anak saya mendapat perlakuan negatif seperti ini di sekolah,
Masih punya hatikah??coba tanya apa penyebabnya.
Terimakasih buat kalian yang sudah menyebabkan hal buruk seperti ini terjadi kepada keluarga saya.
Baca Juga: Usai Ikuti Proses Program Bayi Tabung, Istri Ajun Perwira Kepergok Makan di Warung Pinggir Jalan
Banyak penyedia “panggung”.
Bergembira lah dengan panggung yang kalian dapat,pakai topeng terbaik dan berpentaslah.
selamat menikmati kebahagiaan kalian.
Waktu kecil orang tua kami selalu mengajarkan Akhlaq dan Adab yang baik ke sesama manusia,saya d ajarkan kalau orang yang membela kebenaran dan membela kebaikan, kita sebut Pahlawan.
Lalu apa sebutan bagi orang yg membela yang salah??? Kita harus Ingat,Siapa dzat yang maha Besar
Siapa yang maha Adil
ALLAH SWT.
Saya yakin keadilan akan di tegak kan oleh penegak hukum atas izin Allah.
Saya bersyukur masih banyak orang baik di sekeliling kami.
Dan Saya percaya dengan hukum di negeri ini.
LA HAWLA WALA QUWWATA ILLA BILLAH
Doa terbaik dari saya dan keluarga untuk kalian para penikmat dunia." tulis Sonny sebagai keterangan unggahannya.
Source | : | |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR