Pernikahan keduanya langsung viral dan jadi bahan pembicaraan lantaran jarak usia yang terpaut.
Namun hal itu tidak membuat Sudirgo dan Nuraeni gentar dan justru semakin mantap.
Baca Juga: Jarang Diketahui, Aktivitas Sederhana Ini Bisa Buat Si Kecil Cerdas dan Pintar Sejak dalam Kandungan
Melansir dari 'Tribun Jateng', kisah cinta ini bermula ketika Nuraeni berkunjung ke rumah Sudirgo.
Nuraeni dan kedua orang tuanya berkunjung untuk berkonsultasi lantaran profesi Sudirgo adalah seorang dukun atau orang pintar.
Kedua orang tua Nuraeni meminta doa agar usahanya menjadi lebih lancar.
"Saat itu, kedua orang tua Nuraeni datang ke rumah saya. Minta doa ke saya supaya usaha mereka laku.
Disaat itu adalah pertemuan pertama kali saya dengan Nuraeni. Dia ngelihatin saya terus," ujar Sudirgo seperti yang dikutip Grid.ID dari 'Tribun Jateng' Selasa (20/8/2019).
Namun siapa sangka, dari pertemuan itu Nuraeni langsung menaruh hati pada Sudirgo.
Ia mulai menghubungi kakek dengan 8 buyut itu secara terus menerus.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR