Akan tetapi ternyata sebelum terjangkit tokso, Tantri juga sempat terjangkit Rubella saat hamil anak pertamanya.
Hal ini diungkapkan Tantri setelah menjelaskan berbagai bahaya Toksoplasma.
Tantri dan suaminya, Arda mencoba mengimbau warganet untuk memeriksakan kondisi dan juga menjaga kebersihan makanan dan juga lingkungan.
"Kapan harus cek Tokso? Bukan saat kamu tau kalau kamu lagi hamil, bukan. Jadi waktu pas di awal.
"Dulu pas lagi Kara (hamil anak pertama) sebenernya udah pernah cek TORCH, dan itu positif Rubella. Ternyata Rubella yang sudah aku (derita) udah jadi antibodi, udah lama kena di aku. Jadi Insya Allah nggak kena di Kara. Alhamdulillah Kara sehat walafiat," ujar Tantri.
"Jadi udah membentuk antibodi ya," sahut suaminya.
"Iya, aku sudah membentuk antibodinya si Rubella itu," lanjut Tantri.
"Jadi pas lagi program, katakan baru menikah. Jadi itu kan ada tuh, cek lab sebelum menikah.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR