Nakita.id - Adelia Wilhelmina sering membagikan cerita rumah tangganya di Instagram.
Sebelumnya Adelia Wilhelmina menceritakan kalau pernah bertengkar dengan suaminya, Pasha Ungu.
Bahkan Adelia Wilhelmina mengaku kalau pertengkaran biasa terjadi dimulai dari dirinya.
Baca Juga: Cuaca Panas Kemarau Panjang Bikin Si Kecil Rentan Terkena Penyakit, Orangtua Wajib Waspada
Kala itu Adelia akan pulang dari rumah Jakarta ke rumah Bogor menggunakan mobil dan menyetir sendiri.
Pasha yang tak bisa mendampingi karena bekerja, memperbolehkan Adelia Wilhelmina menyetir tetapi ditemani adik dari Pasha.
Tapi Adelia Wilhelmina menolak untuk ditemani adik dari Pasha melainkan bersama anaknya saja yang bernama Suri.
Setelah bertengkar karena itu, kejadian sesungguhnya terjadi pada Adelia Wilhelmina, ia melihat kecelakaan di depan matanya.
Baca Juga: Banyak Bergaul Bentuk Sikap Baik dan Rasa Hormat Si Kecil, Yuk Dicoba Moms!
Hari ini (3/10/2019), Adelia Wilhelmina bercerita kembali.
Adelia Wilhelmina bersyukur pernikahannya dengan Pasha Ungu masuk tahun ke-9.
Namun Adelia Wilhelmina mengakui kalau ia bukan sosok istri sempurna.
Baca Juga: Demi Menjadi Anak Pemberani, Jangan Biarkan Anak Tidak Menghadapi Masalah dan Kegagalannya
"Contohnya aku bukan orang yang pintar masak, kalau masak yang sederhana bisaaa sih.
Tapi setiap masak suami selalu bilang gak usah sayang ntar kecipratan minyak takut ntar kompornya gak usah teteh aja.
Masyaallah coba suamiku ini ngejaga sekali takut istrinya kenapa2," kata Adelia.
Kemudian Adel juga jujur kalau ia bukan tipe orang yang rapi.
"Jujur aku ini orangnya gak rapih. Waktu jamannya kerja jadi pramugari bibi yg selalu ngurusin, alhamdulillah dapet suaminya yg selalu harus rapih jadi kalau aku berantakan dia yang rapihin, masyaallah," katanya.
Di sisi lain Adel juga mengatakan ia juga bukan ibu yang baik untuk anak-anaknya.
"Aku belum jadi ibu yang baik yang selalu 24 jam temenin anak2 karena aku selalu bolak balik nemenin suami dengan kerjaannya ataupun aku ada kerjaan.
Tapi semua yg aku lakukan selalu dengan ijin suami kalau kata suami boleh pasti aku lakuiin tapi kalau nggak ya nggak," curhatnya.
Baca Juga: Adelia Wilhelmina Curhat Perjalanan Rumah Tangganya dengan Pasha Ungu,
Lantas Adelia mengatakan setiap pasangan dapat saling mengisi kekurangan.
"Inilah dimana kita bisa mengisi saling kekurangan. Makannya dulu sebelum ketemu suami yaaa selalu berdoa tuhan jika engkau ijinkan temukanlah hamba dengan jodoh yg slalu memberikan aku kebahagian dalam hal apapun yang bisa menerima segala kekurangan aku. Alhamdulillah ALLAH maha baik dikasih suami yang luar biasa," tutup Adelia Wilhelmina.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR