Nakita.id - Apa Moms ingat dengan artis yang memiliki wajah cantik ini ?
Aelke Mariska artis Indonesia kelahiran Jakarta, 17 November 1988 ini mengawali karirnya sebagai model Fasion Catwalk dan model iklan salah satu minuman ion tubuh.
Artis keturunan Jepang Betawi ini mulai populer ketika bermain dalam sinetron Cinta Cenat Cenut pada tahun 2011, karena kemampuan akting dan wajahnya yang cantik dapat menarik perhatian masyarakat.
Baca Juga: Minum Jus Bok Choy Sehat, Tapi Jangan Terlalu Sering Karena Picu Kanker Tiroid
Akan tetapi, sangat disayangkan usai Aelke bermain sinetron itu ia sudah mulai jarang muncul ditelevisi, dengan alasan ia mengalami penyakit yang cukup serius, yaitu hashimoto.
Hasimoto ini merupakan suatu penyakit autoimun yang menyerang kelenjar tiroid hingga kelenjarnya menghasilkan sedikit hormon, penderita penyakit ini dapat mengalami gejala diantaranya, seperti kenaikan berat badan yang drastis, detak jantung lambat, gangguan ingatan, lemah otot, dan edma.
Penyakit ini menjadikan kondisi kesehatan Aelke Mariska menurun drastis dan ia tidak bisa melanjutkan aktivitasnya di dunia hiburan.
Akan tetapi, Aelke Mariska tetap semangat dalam menjalani hidup, setelah mengalami masa-masa sulitnya, hal ini dapat dilihat dari postingan-postingan di instagram pribadinya.
Dari postingan tersebut Aelke Mariska mulai menjaga pola hidup sehat, seperti berolahraga, berjemur di bawah sinar matahari, dan mengonsumsi makan makan bergizi yang tidak mengandung gluten, selain itu ia juga mengajak followersnya untuk menjalani hidup sehat.
Dilihat dari postingan instastory-nya Aelke Mariska selalu menjaga metabolismenya dengan cara sering mengonsumsi seledri karena seledri sumber vitamin, mineral, dan antioksidan, vitamin K tingkat tinggi, vitamin A, vitamin B-2 dan B-6, dan vitamin C.
Dilansir dari thechalkboardmag.com dan medicalnewstoday.com seledri memiliki banyak manfaat loh Moms, diantaranya :
1. Pembersih tiroid.
Seledri mengandung garam mineral yang dapat membantu melawan dan membersihkan tubuh dari virus Epstein-Barr, khususnya di tiroid.
Seledri juga dapat membantu meningkatkan produksi hormon tiroid penting pada mereka yang mengalami hipotiroidisme.
Baca Juga: Hasil Penelitian: Brokoli Miliki Khasiat Tekan Munculnya Skizofrenia
2. Kesehatan jantung.
Gagal janting mengacu pada perubahan bentuk, ukuran, struktur, dan fungsi jantung, biasanya ini akibat dari tekanan darah tinggi kronis atau penyakit jantung.
Gagal jantung memungkinkan jantung d atau rusak memompa darah ke seluruh tubuh.
Namun, seiring waktu, CR mengurangi efisiensi otot jantung yang tegang dan meningkatkan risiko gagal jantung.
Baca Juga: Terjatuh Saat Hamil Bisa Membahayakan Janin, Ketahui 4 Cara Mencegahnya Moms!
3. Radang sendi.
Para peneliti menyimpulkan bahwa apigenin yang ada di dalam seledri dapat bekerja dengan menekan sistem kekebalan tubuh.
4. Mencegah penyakit neurodegeneratif.
Luteolin dan apigenin juga dapat menawarkan perlindungan terhadap penyakit otak tertentu.
Sebuah studi 2013 menyelidiki luteolin dapat mengurangi peradangan dan melindungi terhadap saraf yang dapat mengacu pada kelainan otak dan gangguan fungsi kognitif.
Seledri juga dapat mencegah kerusakan otak, sehingga dapat memperlambat perkembangan alzheimer.
Baca Juga: Viral Dilakukan, Cara Mengetahui Kehamilan Sendiri Bisa Pakai Gula Tanpa Testpack, Akuratkah?
5. Kesehatan Hati.
Moms, penelitian telah menunjukkan bahwa konsumsi ekstrak seledri dapat membantu mencegah stroke, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi plak di arteri.
6. Detoksifikasi hati.
Sifat detoksifikasi seledri bekerja untuk menghilangkan bakteri, jamur, jamur, virus dan racun pada hati, fitonutrien yang terdapat pada batang hujau seledri memiliki efek perlindungan terhadap bakteri tersebut.
Baca Juga: Preeklampsia, Tekanan Darah Tinggi Saat Hamil yang Merenggut Nyawa Bayi Kembar Irish Bella
Bila, Moms ingin menjalani hidup sehat seperti Aelke Mariska, Moms dapat mengomsumsi seledri dengan cara menjadikan seledri sebagai jus yang dapat dicampur nanas, lemon, apel, dan buah-buahan lainnya.
Konsumsi secara teratur setelah bangun tidur dengan perut kosong untuk mendapatkan manfaat yang maksimal.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | thechalkboardmag.com |
Penulis | : | Ayu Novi Nurdiyanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR