Nakita.id – Salah satu masalah yang kerap dialami Ibu sesudah melahirkan adalah berat badan yang naik.
Tidak hanya berat badan, perut yang jadi bergelambir atau berlemak membuat para Ibu tidak percaya diri dengan kondisi tubuhnya.
Namun berbeda halnya dengan artis Olla Ramlan yang melahirkan anak keduanya dengan Aufar Hutapea pada awal November silam.
Dalam berbagai postingannya di Instagram, tampak tubuh Olla sudah kembali seperti sebelum melahirkan.
Baca juga: Mau Mengecilkan Perut Setelah Melahirkan? Yuk Ikuti 5 Trik dari Para Pakar Ini!
Ia juga percaya diri menggunakan baju dress ketat yang menunjukkan bentuk perutnya.
Hal ini pun membuat banyak netizen memerhatikan perut Olla Ramlan.
“Mba kok hbs caesar perut nya uda bisa langsing gmn cara nya ??
Sy hbs caesar gak bsa pke korset dll masi skit ni masi bergelembir ... Bgi rahasia nya donk mba yg cantik... @ollaramlanaufar,” ujar akun @rya_vin19.
“Bund @ollaramlanaufar kok badannya bisa langsing gitu habis melahirkan, ga ada yg namanya perut bergelambir,” tambah akun @mocka19.
Tak jarang banyak pula yang merasa iri dengan sosok Olla Ramlan.
“Beh koq bisa sih kyk gk abs lahiraan..ampuuun yaaaaa pngeenn,” ujar akun @nanda93sulaiman.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR