Nakita.id- Nikita Mirzani terancam hukuman penjara atas laporan Dipo Latief terkait perseteruan yang rupanya masih belum selesai.
Terancam hukuman penjara, Mantan Dipo Latief ini pun beri pesan haru ke kedua putranya yang masih kecil.
Hal tersebut lantaran laporan Dipo Latief atas dugaan penganiayaan atau KDRT oleh Nikita Mirzani pun kini membuat ibu tiga anak tersebut terancam dipenjara.
Dilansir dari Instagramnya, Nikita Mirzani tampak menulis pesan panjang penuh haru sembari mengunggah foto kedua putranya, Azka dan Arkana.
Diduga unggahan Nikita Mirzani itu merupakan sindiran tajam ke Dipo Latief yang kini memenjarakan ibu dari anaknya karena dugaan KDRT.
Nikita Mirzani menulis pesan kepada kedua anaknya, jika kelak dewasa ia meminta agar Azka dan Arkana bisa menjadi lelaki yang bertanggung jawab, bukan lelaki pengecut.
Selain itu ia juga mewanti anak-anaknya agar menghargai perempuan dan menjaga perasaan perempuan jika kelak berumah tangga.
"2 jagoan ami. Kelak ketika km sudah tumbuh dewasa. Jadi lah laki2 Yang bertanggung jawab atas pasangan kalian & saling menghargai," tulis Nikita di awal unggahannya.
Nikita Mirzani pun memberi pesan kepada putranya agar kelak tidak mencari perempuan yang sembarangan.
"Krn kalian ga akan di Dunia ini klo bukan dari rahim perempuan.
Jng pernah sama cabe2 an apalagi perempuan murahan yg udh di cobaiin semua orang. Nanti rumah tangga kalian ancur," lanjut Nikita.
"Najis itu nama nya sayang. Ami yakin nti ketika kalian sudah tumbuh dewasa bukan hanya tampan rupa tapi jg tampan hati Dan Bertabur kekayaan, hati2 di deketin kukuruyuk yah,"
Nikita juga memberi pesan kepada kedua putranya agar kelak tidak menjadi pengecut yang berlindung dibelakangnya.
"Dan 1 lagi Jng jadi laki2 pengecut yg berlindung di bawah ketek ami, walapun Ami akan Selalu melindungi kalian sampai kapan pun.
Jng menyakiti hati perempuan apalagi memukul perempuan klo ga mau di pukul balik. Klo udh di pukul balik Jng lapor polisi,"
"Kasian pak polisi nya. Polisi itu tugas nya banyak. Ngurusin negara dari org2 jahat. Bukan basmi laki2 bangsat. Paham yah nak . “Moms are as relentless as the tides. They just don’t drive us to practice, they drive us to greatness”,". tutup Nikita Mirzani.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR