Nakita.id – Kesedihan tengah menyelimuti jebolan ajang menyanyi, Karen Pooroe.
Bagaimana tidak, secara tiba-tiba anak sematawayangnya, Zefania Carina, dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (7/2/2020) lalu.
Bocah kecil ini disebut-sebut meninggal dunia lantaran terjatuh dari balkon apartemen sang ayah, Arya Satria Claproth, saat tengah bermain hujan dan naik ke kursi.
Seperti diketahui, beberapa bulan belakangan ini, Zefania memang tinggal bersama sang ayah, karena Karen dan Arya tengah menjalani proses perceraian.
Melansir dari kanal YouTube Warta Hot, kuasa hukum Karen Pooroe, Wemmy Amanupunyo, menduga bahwa kejadian tersebut terjadi karena ada unsur kelalaian.
Meski begitu, ia menyerahkan sepenuhnya kepada pihak berwajib untuk melakukan penyelidikan.
"Ya ada pasal kelalaian menurut saya, tapi nanti polisi harus klarifikasi lagi ke bapaknya ke ibunya kemudian naik ke penyidikan dan seterusnya.
Baru nanti ketemu apa penyebabnya," ujar Wemmy.
Saat bertemu dengannya, Arya juga tidak menceritakan kronologi meninggalnya sang anak.
"Ayahnya tadi sempat datang tapi kemudian pergi. Nggak sempat (cerita). (Arya) belom (kasih penjelasan)," sambung Wemmy.
Hingga saat ini, reaksi dari Arya Claproth terkait kejadian ini pun belum diketahui secara pasti.
Kendati demikian, sekitar empat hari yang lalu, ia sempat membuat sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Arya tampak membagikan sebuah gambar yang bertuliskan, “IT’S BETTER to say a bad truth than a good lie,”.
Sementara itu, di bagian caption, Arya menuliskan kata-kata singkat yang berbunyi, “Tiba Saatnya Kebenaran Berbicara…,”.
Meski begitu, sampai saat ini, tidak diketahui pasti apa maksud dari unggahan Arya itu.
Ditambah lagi, Arya juga menjaga privasinya dengan mengunci kolom komentar unggahannya tersebut.
Bagaimana menurut Moms?
Baca Juga: Meninggal Secara Mendadak, Kini Yanti Noor Dimakamkan Satu Liang Lahat dengan Suaminya Chrisye
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | youtube.com,instagram.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR