Nakita.id - Tertangkapnya Lucinta Luna terkait penyalahgunaan narkotika rupanya menyita banyak perhatian.
Seperti diketahui Lucinta Luna diamankan oleh pihak kepolisian pada Selasa (11/2/2020) kemarin sekitar pukul 1.30 WIB pagi.
Barang bukti yang ditemukan di dalam tas Lucinta Luna adalah riklona dan juga tramadol.
Lalu ada ekstasi ditemukan dalam tong sampah apartemen yang berada di kawasan Jakarta Pusat itu.
Kasus ini pun menuai beberapa komentar termasuk dari YouTuber Ria Ricis.
Ia memberikan dukungan kepada Lucinta Luna melalui fitur Instagram storynya.
Ria Ricis juga membeberkan sifat asli Lucinta Luna yang ia anggap baik.
"Yang saya tau, dia orang baik. Mudah memberi bantuan dan ramah. Setiap ketemu langsung juga orangnya nice banget."
"Mau denger masukan-masukan, saling cerita. Itulah kenapa saya tidak pernah menilai beliau buruk," tulis Ria Ricis.
Melalui postingannya ini, Ria Ricis berharap Lucinta Luna bisa belajar dari pengalamannya.
Baca Juga: Selama Ini Keliru! Ternyata Begini Cara Mencuci Wajah di Pagi Hari yang Benar, Moms Sudah Tahu?
"Dengan kasus ini, semoga menjadi pelajaran untuk menjadi orang yang lebih baik lagi kak @lucintaluna," tulis Ria Ricis.
Bukan hanya Ria Ricis, Nanda Persada selaku Ketua Ikatan Manajer Artis Indonesia (Imarindo) juga buka suara terkait Lucinta Luna.
Melansir dari tribunnews, Nanda mengatakan bahwa sosok Lucinta Luna berbeda dengan yang ditampilkan di publik.
"Aslinya dia itu orangnya enggak PD (percaya diri), terus juga enggak seperti itu. Galak itu untuk kebutuhan konten," ujar Nanda seperti dikutip dari Kompas.com.
"Makanya kan artinya normal-normal aja. Cuma yang saya lihat dia rapuh itu aja. Enggak nyangka juga di balik keceriaannya," sambungnya.
Nanda mengatakan, ketika sedang konsumsi obat penenang, emosi Lucinta Luna juga tidak stabil.
Pernyataan itu didapat Nanda dari manajer Lucinta, Joan, yang juga tergabung dalam Imarindo.
"Gini, yang Joan ceritakan sama saya ketika dia tidak mengonsumsi obat-obat ini dari dokter itu malah makin kacau, makin enggak stabil emosionalnya, dan makin depresi," kata Nanda.
Rupanya Lucinta Luna depresi karena perlakuan dari lingkungan sekitarnya.
"Kalau depresinya sih cerita, tertekan, susah tidur, nangis terus hampir tiap malam."
"Ternyata dia se-baper itu merasa diperlakukan oleh teman-temannya, ternyata itu membuat dia depresi," pungkas Nanda.
Menurut Nanda, bullying yang didapatkan Lucinta Luna dari sekitarnya yang membuat kekasih Abash itu menjadi depresi.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,Instagram,tribunnews |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR