Berikut beberapa pengobatan alami untuk mata kering dan iritasi yang dapat Moms coba.
1. Air Garam.
Garam dapat membantu membersihkan kotoran yang terkumpul di mata dan garam pun memiliki antibakteri yang dapat membunuh bakteri.
Cara mengobati mata kering dan iritasi dengan air garam, yaitu dengan mencampurkan satu sendok teh garam ke dalam secangkir air, kemudian rebus campuran itu sampai garam larut sepenuhnya.
Setelah larut, dinginkan campuran air garam dan gunakan untuk mencuci mata.
2. Air Mawar
Air mawar dianggap sangat efektif dalam mengobati mata kering dan iritasi, karena berfungsi sebagai pendingin untuk mata.
Caranya dengan gunakan air mawar murni untuk dibilas ke mata Moms atau sebagai obat tetes, dengan demikian akan membantu merilekskan mata Moms yang lelah, tegang, dan bengkak.
3. Susu Dingin
Susu dingin bermanfaat untuk perawatan mata gatal dan dapat menenangkan sensasi terbakar serta meredakan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh mata gatal.
Moms bisa lakukan dengan cara celupkan kapas ke dalam susu dingin kemudian gosokkan di sekitar mata Moms yang tertutup selama 15 hingga 20 menit untuk efek pendinginan instan.
BACA JUGA : Jalani Photoshoot Saat Hamil, Mytha Lestari dan Suami Tuai Pujian
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | boldsky.com |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR