Nakita.id - Alasan di balik tampilnya BCL dalam konser Ronan Keating selepas kepergian Ashraf Sinclair.
Diketahui sebelumnya jika BCL tengah berduka atas kepergian sang suami, Ashraf Sinclair untuk selama-lamanya.
Oleh karenanya, BCL dikabarkan membatalkan sejumlah konser karena masih dirundung duka atas kepegian Ashraf.
Namun, baru-baru ini BCL justru dipastikan akan tampil dalam salah satu konser pada pekan depan.
Bukan tanpa sebab, ternyata ada alasan lain di balik keputusan tampilnya BCL dalam konser tersebut.
Diberitakan sebelumnya jika BCL akan tampil dalam konser Ronan Keating pada tanggal 29 Februari 2020 mendatang.
Dalam konser tersebut, BCL akan tampil bersama Ronan Keating dan Christian Bautista tepatnya di Pullman Jakarta.
Tampilnya BCL dalam konser tersebut sudah dipastikan oleh pihak penyelenggara lewat unggahan Instagram.
Dilansir dari akun @jakartakonser kemarin pada Senin (24/02/2020) BCL disebut akan tampil dalam konser tersebut.
"@bclsinclair still performing at Romantic Valentine Concert with @rokeating and @xtianbautista at Pullman Jakarta Central Park!," tulis akun @jakartakonser dalam keterangannya.
Terkait kabar tersebut, pihak Bunga Citra Lestari memberikan alasannya tetap tampil bareng Ronan Keating dan Christian Bautista dalam konser setelah Ashraf Sinclair meninggal dunia.
Dilansir dari Tribunnews, Full Color Entertaiment memastikan bahwa wanita yang akrab disapa Unge itu akan tetap tampil.
Hal tersebut juga dipastikan oleh manajemen Unge, Yenny Erlin dalam rilis resminya bersama Full Color Entertaiment, bahwa pelantun 'Sunny' itu dipastikan tetap tampil meski masih berduka.
Pasalnya, suami Unge, Ashraf Sinclair (40) meninggal dunia karena serangan jantung, pasa Selasa (18/2/2020) pukul 04.51 WIB.
"Walau sedang berduka, BCL (Bunga Citra Lestari) memastikan secara profesional dirinya akan tetap tampil, pada konser bersama Ronan Keating," kata Yenny Erlin.
Yenny menambahkan bahwa Ronan Keating adalah salah satu artis yang dikenal Unge sejak tahun 1990-an.
"Jadi, ini sebuah hal positif bagi BCL (Bunga Citra Lestari) untuk dapat terus berkarya dan BCL yakin, almarhum suaminya pun pasti menginginkan hal ini juga," ujar Yenny Erlin.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Instagram,tribunnews |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR