Nakita.id – Jika sedang mengandung, mungkin Moms bertanya-tanya apakah boleh hamil 8 bulan puasa Ramadhan.
Perbincangan soal ibu hamil boleh berpuasa atau tidak memang kerap kali diperdebatkan.
Namun, bila dilihat dari sisi medis, ibu hamil sebenarnya diperbolehkan untuk berpuasa.
Sebab, pada prinsipnya kebutuhan asupan ibu hamil adalah 2.200-2.300 kalori per hari.
Baca Juga: Tips Jaga Daya Tahan Tubuh Ibu Hamil Saat Puasa Agar Janin Tetap Sehat, Simak Moms!
Selama kebutuhan tersebut terpenuhi, tidak akan ada kendala yang berarti.
Kendati demikian, kondisi ini dapat menimbulkan konsekuensi yang berbeda-beda ya Moms bagi setiap individu.
Oleh karena itu, sebelum memutuskan tetap berpuasa, ada baiknya Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk memastikan kondisi kesehatan tubuh Moms.
Pada umumnya, kondisi paling ideal untuk berpuasa adalah ketika kehamilan memasuki usia ke-16-28 minggu atau usia kandungan 4-7 bulan.
Baca Juga: Cari Tahu Yuk Moms, Cara Jaga Daya Tahan Tubuh Ibu Hamil Saat Puasa Agar Tetap Bugar dan Fit
Sebab, pada masa inilah, tubuh ibu hamil biasanya sudah bisa beradaptasi dengan perubahan hormonal yang terjadi, sehingga keluhan selama kehamilan pun dapat diminimalisir.
Akan tetapi, Moms sebaiknya tetap memperhatikan tiga hal berikut ini jika ingin berpuasa di usia kehamilan 8 bulan:
1. Kondisi kesehatan harus terjaga
Kesehatan tubuh ibu hamil jadi pertimbangan yang penting, mengingat sebagian ibu hamil memiliki kondisi yang cepat lemah dan lelah apabila dipaksakan untuk berpuasa.
Baca Juga: Agar Kondisi Janin Bila Ibu Hamil Berpuasa Tidak Menurun, Lakukan Hal Ini Saat Sahur dan Buka Puasa
Hal ini dikhawatirkan akan memperburuk keadaan ibu hamil dan janin.
Memasuki bulan 8-9, ibu hamil biasanya didera perasaan was-was menunggu kelahiran buah hati.
Sehingga, jika perutnya dibiarkan kosong selama 14 jam, hal ini tak menutup kemungkinan dapat meningkatkan kecemasan yang tinggi pada ibu hamil.
Jika hal ini terjadi, sebaiknya Moms tidak memaksakan diri untuk berpuasa.
2. Keseimbangan gizi
Pada masa ini, Moms membutuhkan asupan nutrisi yang dapat memberikan energi tambahan untuk mempersiapkan persalinan.
Oleh karena itu, janganlah sia-siakan waktu bersahur dan berbuka.
Saat mengisi perut, sebaiknya penuhi dengan gizi yang seimbang, perhatikan kualitas dan juga kualitas menu berbuka dan sahur.
Kebutuhan kalori tambahan ibu hamil per harinya adalah 285-300 kkal dari kebutuhan kalori per hari sebelum hamil.
Saat tengah hamil besar, Moms sebaiknya tak lupa untuk mengonsumsi protein, lemak, dan vitamin dalam jumlah yang sesuai.
Tak hanya itu, kebutuhan air juga harus tercukupi ya Moms, untuk mempertahankan volume darah yang meningkat selama masa kehamilan.
3. Mengurangi makanan & minuman yang mengandung gula tinggi
Dengan berat badan yang kian bertambah, tak heran bila ibu yang tengah hamil trimester ketiga akan mengalami kesulitan dalam beraktivitas.
Agar berat badan tidak berlebih saat puasa, maka dari itu Moms sebaiknya menjaga asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi.
Salah satunya menghindari makanan dan minuman dengan pemanis berlebih atau buatan yang dapat memicu kegemukan.
Baca Juga: Inilah Syarat Puasa Bagi Ibu Hamil Menurut Dokter, Dijamin Janin Tak Akan Kelaparan
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | American Pregnancy Association,babycentre.co.uk |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR