Nakita.id - Pasti Moms dan Dads setuju bahwa begadang tidak baik buat kesehatan.
Terlebih kantung mata akan membesar dan menghitam akibat begadang yang dilakukan terus menerus.
Baca Juga: Waspadalah! Kebiasaan Begadang dan Kurang Tidur Picu Berbagai Risiko Kesehatan
Kantung mata yang menghitam pasti mengganggu penampilan sehari-hari Moms.
Tapi tahu tidak Moms? Bahwa begadang ternyata dapat memberikan manfaat loh.
Begadang dalam hal ini artinya Moms dan Dads terjaga hingga pukul 02.00 dini hari.
Perlu diperhatikan juga bahwa meskipun begadang, tetap diperlukan kualitas tidur yang cukup ya Moms.
Melansir dari Bustle, inilah empat manfaat yang bisa didapatkan ketika begadang.
1. Lebih Cerdas
Bagi Moms dan Dads yang sering begadang akan cenderung lebih cerdas dibandingkan lainnya.
Hal itu dibuktikan dalam seuah studi yang diterbitkan jurnal Personality and Individual Difference.
Baca Juga: Bahaya Begadang Mengancam, #5MenitAja Minuman Sejuta Umat Ini Bisa Buat Moms Cepat Terlelap
Dalam jurnal tersebut disebutkan bahwa anak-anak yang tidur dan bangun telat baik di hari biasa dan akhir pekan cenderung lebih cerdas.
Namun, bukan berarti Moms membiarkan Si Kecil begadang tanpa alasan yang tepat demi mendapatkan kecerdasan tambahan.
Baca Juga: Khawatir Tak Lagi Cantik karena Sering Begadang? Simak Tips Berikut Ini Moms
2. Meningkatkan Kekuatan
Selain kecerdasan, kekuatan fisik juga dapat meningkat bagi orang-orang yang gemar begadang.
Hal itu dibuktikan dalam penelitian dari Universitas Alberta, Kanada.
Pada penelitian tersebut ditemukan bahwa kekuatan fisik manusia yang tidak sering begadang akan konsisten sepanjang hari.
Sementara bagi orang-orang yang kerap begadang, kekuatan fisiknya dapat memuncak di malam hari.
Baca Juga: Anak Suka Begadang? Cara Ini Bisa Membuatnya Tidur Lebih Awal Lho
Seorang Doktor yang merupakan salah satu penulis penelitian tersebut, Olle Lagerquist menyebutkan bahwa korteks motorik dan rangsangan sumsum tulang belakang mengalami peningkatan di malam hari.
3. Lebih Kreatif dalam Memecahkan Suatu Masalah
Pasti Moms dan Dads sering menemukan orang-orang bekerja hingga larut malam.
Pasalnya sebuah kreativitas akan cenderung terdorong ketika malam hari.
Baca Juga: Hati-hati Moms, Begadang Dapat Tingkatkan Risiko Gangguan Hati Lho!
Hal itu dibuktikan dalam sebuah jurnal Personality and Individual Differences.
Jurnal tersebut menunjukkan bahwa orang-orang yang begadang untuk mengerjakan pekerjaan cenderung akan lebih mudah menemukan solusi yang kreatif dalam pemecahan masalahnya.
4. Lebih Mungkin Mengambil Risiko
Baca Juga: Mengatur Tidur Waktu Bayi Agar Moms Tak Usah Begadang, Ini Caranya
Orang-orang yang sering begadang cenderung tidak ragu dalam mengambil tiap risiko.
Hal itu diungkapkan pada penelitian yang dikeluarkan oleh Universitas Chicago.
Baca Juga: Jika Tahu Triknya, Saat Memiliki Bayi Moms Tidak Harus Begadang
Dalam penelitian tersebut diungkapkan bahwa orang-orang yang begadang lebih berani untuk mengambil risiko.
Namun, hal ini perlu diarahkan untuk hal-hal positif seperti berinvestasi, membangun usaha, dan sebagainya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Bustle |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR