"Anak-anak itu memang pintar ya, yang paling duluan peluk gua ya sih 5 tahun ini. Bonding antara ibu dan anak-anak itu kan kuat banget," tambah Widi.
Melihat Widi menangis, Deddy Corbuzier pun diam membisu.
Saat ini Widi menilai, menangisi sesuatu itu merupakan hal yang wajar dan perlu.
"Menurut gue perlu sih menangisi itu gitu," kata Widi.
Widi berterus terang, selama ini dirinya terlalu merasa begitu kuat.
"Yang gue lakuin saat ini setiap teman nanya, setiap ada penawaran bantuan gue terima. Bahkan yang gue enggak suka tuh ya Ded gue terima, karena gue kemarin-kemarin gue merasa kaku, gue merasa kuat, gue tuh selalu pengin berada di jalur yang benar gitu," tutup Widi.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR