Nakita.id - Penerapan normal baru di tengah pandemi Covid-19 atau virus corona masih terus berjalan.
Bukan hanya jam operasi gedung saja yang berubah, melainkan ada banyak protokol yang harus dijalankan.
Maka dari itu demi mencegah keramaian di tengan pandemi ini, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Jakarta Barat lakukan jemput bola.
Pihak Imigrasi mendatangi sendiri lokasi warga yang ingin membuat paspor.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non-TPI Jakarta Barat Novianto Sulastono mengatakan, program bernama Eazy Passport sebagai inovasi Dirjen Imigrasi di tengah Pandemi Covid-19.
"Di masa pandemi ini kami memberikan kemudahan kepada pemohon paspor yakni kami mendatangi mereka baik di kantor, perumahan atau komunitas," jelas Novianto ditemui di Kantor Pos Daan Mogot, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Selasa (7/7/2020).
Kantor Pos Daan Mogot menjadi kantor pertama di Jakarta Barat yang disambangi pihak imigrasi.
Source | : | Wartakotalive |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR