Kepergok Hadiri Ultah Mantan Calon Anak Tiri, Kakak Kandung Jessica Iskandar Sindir Soal Tamu Tak Diundang, Tamparan Keras untuk Richard Kyle?
Nakita.id - Hubungan asmara Jessica Iskandar dan Richard Kyle semakin ramai diberitakan.
Dikabarkan rencana pernikahan yang sudah di depan mata juga terancam gagal lantaran jalinan asmara Jessica dan Richard yang kandas.
Kabar ini kian santer usai Richard Kyle kepergok sering absen tak mendampingi sang tunangan di saat harus berjuang melawan penyakit.
Ya, Jessica Iskandar divonis mengidap penyakit Takikardia, Moms.
Kondisi kesehatan Jessica Iskandar pun sampai membuat sang kakak, Erick Bana Iskandar menaruh iba.
Laiknya seorang kakak, Erick Iskandar juga menggantikan kehadiran Richard Kyle untuk menemani Jessia Iskandar mondar-mandir ke dokter.
Diketahui, Erick sering melontarkan sindiran menohok yang diduga ditujukan untuk mantan tunangan Jessica Iskandar, Moms.
Berangnya bak sudah sampai di ubun-ubun, Erick melontarkan julukan parasit yang menyebabkan sang adik kini jatuh sakit.
Kali ini, warganet dibuat bertanya-tanya lagi mengenai sindiran yang dilontarkan Erick lewat Instagram Story pribadinya.
Dikabarkan kakak Jedar ini mengatakan ada tamu tak diundang di acara ulang tahun El Barack.
Mulanya, Erick mengunggah potret dinosaurus yang disilang merah lewat IG Story miliknya.
"Not invited (tidak diundang).
"Zaman Dinosaurus Sudah Lewat!" tulis Erick pada Selasa (21/7/2020).
Dilansir dari Tribun Jateng, pada tahun 2019 lalu Richard Kyle memang memberikan kejutan untuk El Barack.
Richard Kyle rela memakai kostum Dinosaurus sama persis seperti yang diunggah Erick Bana Iskandar.
Dalam momen ulang tahun El Barack yang keenam ini, Richard memang hadir dengan membawa kado istimewa.
Bak mematahkan rumor putus dengan cara yang tak baik-baik.
Mantan tunangan Jessica Iskandar tersebut dikabarkan membawa sepeda untuk El.
Lewat media sosialnya, Richard juga menyematkan doa untuk El Barack.
Terlebih lagi, mantan kekasih Jedar tersebut punya harapan baik bisa mendidik El Barack ke depannya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Instagram,Tribun Jateng |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR