Ringkasan Materi Sifat Asosiatif Penjumlahan dan Perkalian, Materi Belajar dari Rumah TVRI Senin 3 Agustus 2020 Untuk Jenjang SD Kelas 4-6
Nakita.id - Berikut ini ringkasan materi sifat asosiatif penjumlahan dan perkalian.
Materi ini akan diberikan kepada siswa di jenjang SD kelas 4-6 melalui tayangan di TVRI.
Materi belajar dari rumah ini akan diberikan pada Senin 3 Agustus 2020.
Materi ini secara keseluruhan akan membahas perihal sifat operasi hitung yang di dalamnya termasuk sifat kuantitatif, asosiatif, dan distributif.
Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Faktor dan Kelipatan, Materi Belajar dari Rumah TVRI untuk Kelas 4-6 SD
Sifat kuantitatif
Sifat kuantitatif juga disebut sebagai pertukaran dan hanya diperuntukkan bagi penjumlahan dan perkalian saja.
Dalam operasi hitung yang bersifat kuantitatif artinya tiap angka dalam penjumlahan atau perkalian tersebut akan memiliki hasil yang sama meskipun posisinya diubah.
Contohnya sifat kuantitatif dalam penjumlahan, 3+5 akan memiliki hasil yang sama dengan 5+3 yaitu 8.
Sementara untuk sifat kuantitatif perkalian, 3x5 akan memiliki hasil yang sama dengan 5x3 yaitu 15.
Baca Juga: Ringkasan Materi Faktor dan Kelipatan, Program Belajar dari Rumah TVRI untuk Siswa Kelas 4-6 SD
Sifat asosiatif
Sifat asosiatif juga disebut sebagai pengelompokkan dan hanya diperuntukkan bagi penjumlahan dan pengurangan.
Sifat asosiatif sendiri merupakan operasi hitung 3 pembilang dengan cara mengelompokkan dua buah bilangan untuk dihitung terlebih dahuu.
Apabila pengelompokkan ditukar atau dipindahkan, maka hasilnya akan tetap sama.
Perlu diingat dalam operasi hitung pembilang yang berada di dalam kurung harus diselesaikan terlebih dahulu.
Contohnya dalam penjumlahan, 3 pembilang 1+2+3 akan diasosiatif atau dikelompokkan menjadi 1+(2+3) atau (1+2)+3.
Meskipun memiliki kelompok yang berbeda baik 1+(2+3) atau (1+2)+3 akan sama-sama memiliki hasil 6.
Contoh perhitungan tersebut juga berlaku untuk perkalian seperti 2x(4x3) dengan (2x4)x3 akan sama-sama memiliki hasil 24.
Baca Juga: Ringkasan Materi Pengurangan untuk Kelas 1-3 SD, Simak Juga Contoh-contoh Soal yang Diberikan
Sifat distributif
Sifat terakhir dalam operasi hitung yaitu distributif atau disebut juga penyebaran.
Sifat distributif ini yaitu operasi hitung dengan 2 operasi hitung yang berbeda.
Salah satu operasi hitung berfungsi sebagai operasi penyebaran dan operasi lainnya digunakan untuk menyebarkan bilangan yang dikelompokkan dalam kurung.
Baca Juga: Jadwal Belajar dari Rumah TVRI Kamis 30 Juli 2020 untuk PAUD, SD, SMP, dan SMA/SMK
Untuk sifat distributif ini bisa untuk perkalian terhadap penjumlahan dan perkalian terhadap pengurangan.
Contohnya 2x(4+3) maka 2 akan disebarkan ke 4 dan 3 sehingga menjadi (2x4)+(2x3) = 8+6 = 14.
Hal serupa juga berlaku untuk perkalian terhadap pengurangan seperti 2x(4-3), maka 2 akan disebarkan ke 4 dan 3 dalam bentuk pengurangan.
Contohnya (2x4)-(2x3) = 8-6 = 2.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | youtube |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR