"Air ini tidak memiliki bentuk seperti mainan mereka lainnya, sehingga saat itulah Si Kecil akan mengamati mengapa air seperti itu dan akan lebih banyak bertanya pada orang tua," ungkapnya.
Jadi bermain air akan menimbulkan banyak pertanyaan dalam pikiran Si Kecil.
Pada kondisi inilah saatnya Moms ikut ambil alih dalam membantu tumbuh kembang Si Kecil.
Dengan cara menjawab dan memberikan penjelasan kepada Si Kecil yang dengan mudah terekam di otaknya.
Jika Moms dan Si Kecil sudah mulai merasa bosan dengan berenang bersama, kreasikanlah dengan bermain bajak laut.
Di mana Si Kecil ada dalam posisi harus mempertahankan perahu karetnya dari siraman air yang Moms buat.
Pada momen tersebut Si Kecil akan belajar untuk menghadapi masalah dengan keberanian yang utuh.
Baca Juga: Ingin Isi #FamilyQuality dengan Liburan? Simak 3 Tips Aman Berlibur Selama Adaptasi Kebiasaan Baru
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | essentialbaby.com.au |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR