Nakita.id.- Selama ini kalau orangtua bekerja, kesulitan ketika ingin mengajak anak travelling adalah masalah cuti kantor.
Di saat anak libur sekolah, belum tentu boss mengizinkan kita untuk cuti karena pekerjaan di kantor menumpuk.
Alhasil, kita hanya bisa mengajak anak keliling kota, atau paling banter ke kota-kota terdekat.
Nah, sekarang apa tanggapan Moms kalau ada orangtua yang nekat berhenti bekerja agar bisa mengajak anak-anaknya keliling dunia?
BACA JUGA: 3 Trik Agar Moms dan Dads Rajin dan Selalu Termotivasi Berolahraga
Dikutip dari The Daily Mail, Chris Jackson (35) dan istrinya, Donna dari Hertfordshire, Inggris rela berhenti bekerja demi mengajak anaknya jalan-jalan. Bukan sekadar jalan-jalan keluar kota, melainkan keliling dunia.
Awalnya, pasangan ini bekerja sebagai tenaga medis. Mereka merasa tak cukup banyak menghabiskan waktu dengan kedua putrinya hingga akhirnya timbul ide keliling dunia bersama.
Demi mewujudkan impian ini, pasangan ini mengeluarkan putri mereka Ellie (8) dan Miley (6) dari sekolah sejak bulan Juli tahun lalu.
Mereka menjual semua barang-barang perabotan rumah dan pindah dari rumah yang mereka kontrak.
"Kami memutuskan untuk bepergian karena kami tidak menghabiskan cukup waktu bersama sebagai sebuah keluarga.
Kami berdua bekerja berlawanan shift di rumah sakit, tahun ini tahun terakhir saya belajar dan berjam-jam bekerja.
Jadi begitu saya menyelesaikan gelar saya, kami memutuskan untuk beristirahat dan juga bepergian," kata Donna dikutip dari Daily Mail.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | The Daily Mail,detik.com,Dream.co.id |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR