Bukan Langsung Digigit, Ketahui Cara Sederhana Meracik Cabai Rawit Supaya Cepat Sembuhkan Asam Urat
Nakita.id - Kali ini tampaknya untuk para pecinta cabai patut bernapas lega.
Di balik rasanya yang pedas, cabai dapat membantu memulihkan asam urat atau gout.
Ya, asam urat bisa diderita siapa saja, baik muda maupun tua.
Kondisi ini dipicu lantaran kekebalan tubuh menyerang sel dan jaringan tubuh sendiri atau akrab dikenal sebagai autoimun.
Asam urat akan menimbulkan reaksi yang tidak nyaman, nyeri, bengkak, hingga sendi yang panas.
Nah, di sini lah cabai akan membantu meredakan sensasi tidak nyaman karena asam urat.
Kok bisa ya?
Baca Juga: Asam Urat Anti Kumat Meski Habis Makan Jeroan Hanya dengan Daun Binahong, Begini Cara Mudahnya Moms
Melansir dari Times of India, cabai rawit kaya akan zat bernama capsaicin.
Zat tersebut bersifat analgesik yang bekerja untuk menghilangkan rasa sakit secara alami.
Dengan begitu, cabai rawit efektif mengurangi rasa sakit dan bengkak pada sendi.
Baca Juga: Minum Air Rebusan Daun Salam Siang dan Malam, Asam Urat Hingga Darah Tinggi Bisa Sembuh Total
Agar cabai rawit bekerja secara maksimal meredakan asam urat, Moms juga dapat mengombinasikan dengan minyak kelapa.
Membuat ramuan cabai rawit untuk meredakan asam urat tergolong mudah.
Berikut beberapa bahan dan metode yang bisa Moms coba:
Baca Juga: Kenali Sedari Awal, Berikut 5 Ciri-ciri Asam Urat yang Tak Boleh Diabaikan
Bahan
- 1/2 sendok teh bubuk cabai rawit
- 1 sendok minyak kelapa
Metode
Pertama, tuangkan bubuk cabai rawit dan minyak kelapa ke dalam mangkuk.
Baca Juga: Obati Asam Urat dengan Campuran Ramuan Jahe, Begini Cara Buatnya
Jika sudah, aduk hingga merata sampai menjadi pasta.
Pasta cabai rawit dan minyak kelapa bisa langsung dioleskan pada bagian sendi yang nyeri akibat asam urat.
Diamkan kurang lebih 20 menit kemudian bilas dan keringkan dengan handuk ya, Moms.
Agar asam urat benar-benar minggat, sebaiknya rutin mengaplikasikan pasta ini 2 atau 3 kali sehari.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Top10homeremedies,Times of India |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR