Warnanya bisa bening, merah muda, atau sedikit berdarah.
Namun lendir bercampur darah tidak selalu menjadi tanda awal bahwa Moms akan melahirkan.
Lendir ini bisa keluar juga ketika Moms berhubungan seks saat hamil.
Perubahan pada serviks
Jaringan pada serviks Moms akan melunak atau menjadi elastis.
Jika kita sudah pernah melahirkan, serviks akan lebih mudah terbuka sekitar satu atau dua sentimeter sebelum persalinan dimulai.
Namun jika Moms baru pertama kali mengalami masa-masa ini, pembukaan serviks sebesar satu sentimeter tidak bisa menjadi jaminan akan segera melahirkan.
Nah Moms, jika sudah mengalami pecah ketuban, bergegaslah ke rumah sakit.
Biasanya persalinan akan terjadi sekitar 24 jam setelah ketuban pecah.
Sementara dari segi emosional, tanda-tanda melahirkan yang biasanya terjadi adalah Moms bisa merasa mudah marah atau moody, selayaknya masa-masa pramenstruasi.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | babycenter.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR