Di samping itu, ada kondisi lain juga yang bisa ditandai dari kebiasaan buang air kecil tengah malam.
Melansir dari Cleveland Clinic, disebutkan bahwa beberapa masalah kesehatan yang mendasari sering buang air kecil di antaranya diabetes, stroke, peradangan di vagina, obstruksi kandung kemi, masalah prostat, stroke, tumor di panggul, dan efek samping obat serta radiasi.
Meskipun begitu, Moms juga perlu memastikan apakah memang ada suatu penyakit yang sudah diidap sejak lama sebelum langsung melakukan diagnosis sendiri.
Baca Juga: Si Kecil Buang Air Terlalu Sering, Ternyata Bisa Indikasi Infeksi!
Pasalnya kalau Moms tengah hamil, maka belum tentu kebiasaan buang air kecil tersebut dikarenakan penyakit hipertensi.
Cobalah untuk rutin memeriksa kadar gula darah, tekanan darah, asupan kafein, asupan obat, dan seberapa banyak asupan cairan dalam satu hari yang dikonsumsi.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | TribunJakarta.com |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR