1. Melancarkan Pencernaan
Mengonsumsi cuka apel di pagi hari akan menyeimbangkan pH lambung, sehingga lebih efektif mencerna makanan.
Pencernaan yang baik juga dapat mengurangi kembung dan mencegah naiknya asam lambung.
2. Menurunkan Kadar Gula Darah
Menurut sebuah penelitian di Arizona State University, para ilmuwan menemukan bahwa orang yang minum dua sendok makan cairan fermentasi ini untuk mendampingi camilan, mengalami penurunan kadar gula darah dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi air dengan camilan.
Baca Juga: Harus Hati-hati! Ada Efek Buruk Jika Minum Cuka Apel Berlebihan yang Bikin Moms Lebih Waspada
Ini mengarah pada kesimpulan bahwa cuka apel juga membantu menurunkan gula darah.
3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kemungkinan salah satu manfaat utama cuka apel ketika diminum secara rutin adalah memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Cuka apel mengandung asam, sehingga menghancurkan bakteri yang masuk ke tubuh sebelum dapat bermutasi menjadi pilek atau batuk.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR