Stop Simpan Hand Sanitizer di Dalam Mobil Terlalu Lama! Lebih Baik Pilih Cara Aman Supaya Terhindar dari Covid-19
Nakita.id - Kehidupan normal baru sudah berlangsung cukup lama.
Di tengah pandemi Covid-19 ini, warga Indonesia harus menyesuaikan diri dengan membiasakan 3M.
3M sendiri meliputi mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.
Tiga hal tersebut jadi langkah paling mudah membekali diri supaya terhindari dari risiko paparan virus corona.
Yang masih sering kali sulit untuk dibiasakan yaitu mencuci tangan.
Lantas, penggunaan hand sanitizer pun menjadi salah satu alternatif penggantinya karena praktis.
Nah, perlu diperhatikan juga cara menyimpan hand sanitizer yang ternyata tidak boleh sembarangan.
Banyak orang yang memilih selalu menyediakan hand sanitizer di dalam mobil supaya tidak lupa ketika akan bepergian.
Tapi, siapa sangka kalau menyimpan hand sanitizer di dalam mobil justru tidak dianjurkan.
Melansir Kompas.com, Associate Professor Florida Gold Coast University, Dr. Greg Boyce memberikan peringatan.
Kehilangan efektivitas
Meninggalkan hand sanitizer di dalam mobil dalam jangka waktu yang lama dan suhu tinggi dapat mengurangi efektivitasnya.
Kondisi itu disebabkan karena bahan aktif dalam hand sanitizer yang menguap, Moms.
Dipaparkan bahwa alkohol merupakan bahan aktif yang dapat membunuh bakteri dan virus harus pada konsentrasi tertentu untuk menjaga keefektivitasannya.
Pasti ada yang beranggapan tentang botol hand sanitizer yang mungkin bisa menahan paparan udara, ya?
Menghimpun Healthline, walau botol hand sanitizer tidak terpapar ke udara langsung, proses penguapan masih sangat mungkin terjadi.
Dengan suhu yang relatif hangat, maka proses penguapan akan lebih cepat terjadi dan efektivitas hand sanitizer menurun.
Inilah yang jadi salah satu penyebab kenapa hand sanitizer juga memiliki tanggal kedaluwarsa, Moms.
Risiko
Baca Juga: Sembari Menanti Kembalinya Sekolah Tatap Muka, Bekali Anak untuk Lindungi Diri dari Infeksi Covid-19
Sebaiknya biarkan hand sanitizer kembali pada suhu dingin terlebih dahulu sebelum digunakan.
Hand sanitizer yang hangat ketika disimpan di dalam mobil bisa menyebabkan iritasi ketika diaplikasikan pada kulit.
Dihimpun dari Today, ada bahan-bahan tertentu pada hand sanitizer yang dapat mengurangi konsentrasi minyak alami kulit.
Dari situlah masalah kulit justru muncul dan akan memudahkan bakteri atau virus masuk atau menempel.
Agar terhindar dari Covid19, yuk Moms selalu #IngatPesanIbu untuk menerapkan 3 M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun.
#NakitaCovid-19
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com,Healthline |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR