Nakita.id - Nigeria memiliki hutang kepada Jepang sebesar 76 juta USD, atau sekitar Rp 950 M untuk memulihkan masalah terbesar di Afrika, yaitu pemberantasan polio.
Bill Gates Foundation menyetujui untuk membayar hutang Nigeria terhadap Jepang tersebut agar keadaan ekonemi mereka membaik dan pemberantasan polio terus berjalan.
Dimotori langsung oleh Bill Gates dan Melinda Gates, yayasan amal ini telah membebaskan hutang Nigeria dari Jepang.
Awalnya Nigeria meminjam dana pada tahun 2014 dan pembayaran pelunasan rencana dimulai pada awal tahun ini dan akan dilunasi dalam jangka waktu 20 tahun.
BACA JUGA: Haru! Ditinggal Ibunya Pergi, Bocah Ini Jadi Kurir Paket, ini Kisahnya
Pinjaman dana yang diajukan Nigeria pada Jepang merupakan bagian dari Overseas Development Assistanve (ODA) yang diberikan Jepang untuk meningkatkan usaha pemberantasan polio.
Dilansir dari independent.co.uk, Quartz Africa menyampaikan bahwa Gates Foundation setuju atas pelunasan pinjaman atas nama Nigeria.
"Lebih dari 80% vaksinasi yang harus dilakukan dalam sekali putaran setiap tahun di area dengan risiko polio paling tinggi."
Nigeria dianggap berhasil menyelesaikan permasalahan tersebut pada tahun 2017 karena tidak ada lagi kasus polio yang dilaporkan.
BACA JUGA: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rela Habiskan Rp 15 Juta Sekali Makan
Paulin Basinga selaku Country Director Nigeria, Bill Gates dan Melinda mengatakan bahwa Bill Gates Foundation dengan senang hati melunasi pinjaman tersebut berkat keberhasilan dan juga pemerintahan Nigeria yang semakin kuat dalam pemberantasan polio.
Basinga juga mengatakan bahwa walaupun belum ada kasus polio lebih dari satu tahun, namun Nigeria memiliki risiko tertinggi karena virus polio belum diberantas secara menyeluruh.
Nigeria berusaha mencanangkan bebas polio sejak tahun 2016 dan sampai kasus ini dilaporkan antara tahun 2014, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan dua kasus di daerah terpencil saja karena belum dicapai oleh tim medis.
BACA JUGA: Iseng Main Nikah-Nikahan, Eh, Jadinya Malah Benar-Benar Menikah
Pemberantasan polio merupakan salah satu prioritas utama dari Gates Foundation.
Sebelumnya, yayasan amal ini telah membantu India membasmi penyakit polio hampir tujuh tahun yang lalu.
Mereka bahkan berjanji akan menggandakan dana dari kelompok amal lain seperti Rotary International yang mencapai 45 juta USD, atau sekitar Rp 600 miliar yang akan diajukan untuk melawan virus mematikan tersebut.
Sampai saat ini, belum ada obat untuk penyembuhan penyakit tersebut. Oleh karena itu, vaksinasi jadi kunci penting dalam menanggulangi penyakit polio.
BACA JUGA: Kejam, Perempuan ini Potong Bayi yang Ia lahirkan di Dapur Restoran
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | independent |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR