* Cara ini tidak akan berhasil.
Sangat jarang balita akan benar-benar menjadi lebih cepat ketika diberitahu untuk bergegas.
Biasanya hal tersebut malah membuat anak akan lebih lambat karena mereka cenderung menjadi bingung dan cemas, tidak tahu bagaimana harus menyenangkan ibunya.
* Pesan orangtua yang ingin disampaikan ketika mengatakan “Cepatlah”: Ketika anak mendengar Moms mengatakan “Cepatlah”, ia tahu apa pun yang Ibu fokuskan adalah lebih penting daripada dirinya.
Kesenjangan ini dapat dengan mudah dihilangkan hanya dengan membuang kata “Cepatlah” dari kosakata Moms.
Gunakan cara yang berbeda untuk membantu memfokuskan kembali anak atau bergerak lebih cepat.
* Ibu tidak selalu perlu bergegas.
Kadang-kadang kita yang perlu untuk melambat.
Jika Moms memiliki banyak tanggungjawab dan kepentingan dalam hidup, berusaha untuk selalu cepat memang akan terjadi secara alami, dan hal itu memungkinkan Moms untuk menyesuaikan diri.
Tetapi, cara itu juga mengalihkan fokus dari segala sesuatu dalam hidup kecuali prioritas Moms.
Perlu Moms ketahui, anak-anak memiliki kemampuan luar biasa untuk menikmati hidup.
Mereka menghargai hal-hal kecil, dan terbiasa santai karena memungkinkan mereka menikmati apa pun yang mereka lakukan saat itu (meskipun hanya minum air atau naik ke mobil).
Rayakan Ultah ke-10, Beautyhaul Berikan Diskon Hingga 90% dari Puluhan Brand Kecantikan di Beautyhaul Mart 2024
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR