Nakita.id – Moms mungkin punya impian atau keinginan besar untuk melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan, travelling keliling dunia misalnya.
Apa pun mimpi dan keinginan Moms, selama tetap diperjuangkan, suatu saat nanti pasti akan tercapai juga.
Seperti perempuan tua ini yang mampu mewujudkan keinginannya meski telah berusia 70 tahun.
Melansir situs Next Shark, Shirley Chua, perempuan asal Singapura ini telah menghidupkan kembali mimpinya yakni sebagai seorang cosplayer.
BACA JUGA: Ternyata Seleb Bollywood ini Pernah Tersandung Narkoba. Siapa Saja?
Memang keinginannya ini terbilang unik ya Moms.
Chua, atau yang kerap disapa Bibi Shirley, masuk ke dunia cosplay melalui anaknya, Skyy.
Bibi Shirley sangat tertarik dengan hobi anak laki-lakinya itu semenjak duduk di bangku SMP.
Perempuan ini bahkan menjahit kostumnya sendiri dan datang ke berbagai acara cosplay dengan rasa bahagia.
Ia mengungkapkan ketertarikannya pada dunia cosplay sejak tahun 2011.
“Mama ingin cosplay,” ujar Shirley pada putranya.
Anaknya telah mengatakan pada Shirley bahwa itu adalah kegiatan anak muda, namun anaknya tak melarang sang ibu melakukan hal itu.
Skyy bahkan mencarikan kostum dan karakter yang sesuai dengan Shirley.
BACA JUGA: Pernah Melihat Bercak Putih di Wajah Moms? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Shirley merasa dunianya berubah sejak itu.
Ia pernah menjadi karakter Red Queen dalam cerita Alice in Wonderland, Rita Repulsa dari Power Rangers dan masih banyak lagi.
Anaknya bahkan membantunya membuat akun Facebook yang kini telah diikuti oleh 6000 pengikut.
“Saya punya banyak pekerjaan ketika muda,” kata Shirley.
“Saya bahkan seorang supir derek ketika saya bekerja di pabrik besi dan bisa melempar mobil dari lantai lima,” imbuh Shirley seperti dikutip dari laman situs Next Shark.
“Saya suka cosplay karena membuat orang berani,” ujar Shirley saat diwawancarai.
Shirley mengaku sangat bahagia dengan hidupnya sekarang karena ia memiliki banyak teman.
BACA JUGA: Kocak! Kena Razia, eh Emak-Emak Ini Malah Ngajak Main Gobak Sodor
Ia bahkan membagikan rahasia kebahagiannya yakni tidak terlalu khawatir dengan masalah orang lain dan jangan berpikir terlalu keras sebelum tidur. (*)
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Next Shark |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR