Nakita.id - Moms tentu bahagia menyaksikan tumbuh kembang Si Kecil, terutama masa dimana ia mengeksplorasi lingkungan sekitarnya.
Namun, usia bayi merupakan masa anak rentan mengalami kecelakaan, misalnya terpeleset atau jatuh.
Seperti hal yang dialami oleh putri dari artis cantik Chelsea Olivia, Nastusha.
BACA JUGA: Nastusha Jatuh, Jidatnya Biru. Chelsea Olivia Posting Minta Bantuan warganet
Dalam insta stories instagramnya, Chelsea mengungkapkan: "Nastusha baru aja jatuh karna kepelset.. Kena jidatnya dan biru.. Pls kasi tau kasi apa biar cepet sembuh?"
Moms, jika Si Kecil mengalami apa yang dialami Nastusha, langkah awal yang Moms adalah tidak panik, juga tidak posting di sosial media.
dr. Anna Tjandra, Sp.A dari RSAB Harapan Kita, Jakarta menjelaskan, penting untuk Moms memerhatikan secara langsung kala Si Kecil terjatuh agar dapat mengetahui bagian tubuh mana dari anak yang terbentur.
BACA JUGA: Perjuangan Luar Biasa Mom Cantik Glory Oyong Memiliki Si Kecil
Selain itu, amati kondisi anak setelah terjatuh apakah dia menangis dan menggerakkan anggota tubuhnya.
Hal ini penting agar Moms bisa melakukan observasi lebih lanjut pada anak.
Observasi yang bisa dilakukan ialah mengingat bagian tubuh mana pada anak yang mengalami memar atau benjol setelah terjatuh.
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR