Berbicara mitos vs fakta kehamilan tentang sayur mentah untuk ibu hamil, jawabannya ternyata bisa ya, dan bisa juga tidak, Moms.
Seperti diketahui, selama masa kehamilan, ibu membutuhkan berbagai nutrisi untuk pertumbuhan janin, misalnya mineral, vitamin, dan lain-lain.
Namun, beberapa nutrisi-nutrisi tersebut ternyata memang lebih banyak didapatkan pada sayuran yang dikonsumsi mentah.
Jika berbicara tentang keamanannya, melansir dari Mom Junction, sebagian besar sayuran mentah aman dikonsumsi oleh ibu hamil.
Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan, Benarkah Posisi Tidur Moms Bisa Menjadi Sinyal Jenis Kelamin Bayi?
Kendati demikian, ada beberapa sayuran yang lebih baik dihilangkan dari menu makan sehari-hari, Moms.
Salah satunya adalah kecambah.
Mengutip dari Foodsafety.gov, karena kecambah membutuhkan kondisi yang lembap dan hangat untuk tumbuh, pertumbuhan bakteri seperti salmonela, listeria, dan E. coli berpotensi terdapat di dalamnya.
Administrasi Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) pun menyebut, bakteri bisa masuk ke biji kecambah melalui celah di kulitnya sebelum kecambah tumbuh.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR