Nakita.id - Sebagian ibu mungkin akan kahwatir ketika bayi 7 bulan belum bisa duduk dan merangkak.
Namun, apakah bayi 7 bulan belum bisa duduk dan merangkak menjadi hal yang perlu dikhawatirkan?
Nyatanya, melansir dari What to expect, ada bayi yang mulai duduk di usia 6 bulan, ada yang kurang dari itu.
Bahkan sebagian ada bayi yang baru bisa duduk di usia 8 atau 9 bulan.
Baca Juga: Jika Bayi 7 Bulan Belum Bisa Duduk dan Merangkak, Moms Bisa Segera Lakukan Ini
Sedangkan, sebagian bayi melewati keterampilan merangkak dan hal tersebut tidak termasuk dalam persyaratan perkembangan.
Pasalnya, ada juga bayi yang tanpa melalui keterampilan merangkak mereka langsung berjalan atau melompat.
Dan perlu diingat bahwa 9 bulan dianggap sebagai usia rata-rata untuk merangkak.
Jadi bayi punya banyak waktu dan Moms tidak perlu kahwatir ketika bayi 7 bulan belum bisa duduk dan merangkak.
Uang Donasi Agus Salim Sudah Kembali ke Yayasan, Kuasa Hukum Malah Ungkap Agus Bisa Melihat Sejak Pertama Bertemu
Source | : | what to expect,Verywell Family |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR