Nakita.id - Lengkuas merupakan rempah-rempah yang menyedapkan dan mengharumkan masakan.
Selain menyedapkan dan mengharumkan, masakan lengkuas memberikan manfaat untuk kesehatan.
Oleh karena itu, Moms dan Dads perlu tahu cara menyimpan lengkuas agar awet.
Sebelum mengetahui caranya, Moms dan Dads juga perlu tahu manfaat lengkuas untuk kesehatan.
Lengkuas kaya akan antioksidan yang mampu melawan penyakit dan melindungi sel-sel dari radikal bebas yang merusak.
Salah satu antioksidan di dalam lengkuas adalah polifenol, meningkatkan memori dan menurunkan gula darah.
Polifenol dalam lengkuas juga melindungi terhadap penurunan mental, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.
Dalam penelitian senyawa galangin dalam lengkuas dapat membunuh sel kanker atau mencegahnya menyebar.
Nah, berikut ini tiga cara menyimpan lengkuas agar awet dilansir dari Kompas.com.
1. Simpan di suhu ruangan
Cara menyimpan lengkuas agar awet pertama adalah menaruhnya di suhu ruangan seperti wadah kedap udara.
Sebelum menaruhnya di wadah, bersihkan lengkuas dari kotoran yang menempel tanpa perlu mencucinya.
Pastikan selama penyimpanan tidak ada uap air yang masuk agar lengkuas tidak bertunas.
2. Taruh di kulkas
Selain ditaruh di suhu ruangan, cara menyimpan lengkuas agar awet adalah menaruhnya di kulkas.
Taruh di wadah kedap udara kemudian tempatkan di laci kulkas dan metode ini dapat digunakan baik pada lengkuas yang belum dikupas.
Jika tak ada air yang merembes di wadahnya, lengkuas yang belum kupas akan bertahan hingga beberapa minggu.
3. Bekukan di dalam freeze
Cara menyimpan lengkuas agar awet selanjutnya adalah membekukannya di dalam freezer.
Tetapi ingat, bersihkan lengkuas kemudian iris tipis-tipis sebelum Moms bekukan di dalam freezer.
Selanjutnya, susun irisan lengkuas di dalam kantung zip lock, tekan kantung hingga udaranya keluar, tutup rapat dan bekukan.
Lengkuas yang dibekukan dapat digunakan hingga dua bulan ke depan tetapi dengan catatan, suhu freezer-nya stabil.
Jika ingin menggunakannya, lengkuas beku bisa langsung dipakai tanpa perlu mencairkannya.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,Healthline |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR