"Ini hoaks ya," ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (30/6/2021).
Lebih lanjut dijelaskan bahwa Covid-19 tidak menular melalui air tapi udara.
Sehingga pada air virus tersebut tidak akan terdeteksi.
Menurutnya, air keran memiliki tingkat pH tertentu.
Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan, Moms Jangan Lagi Percaya Jika Mendengar 4 Hal Tentang Kesuburan Ini
pH inilah yang bisa membuat alat rapid test antigen tidak berfungsi sehingga hasilnya invalid.
"Ketika yang dites adalah air keran, pH-nya akan terganggu dan merusak antibodi yang ada di film-nya itu. Akhirnya hasilnya menjadi invalid, bisa jadi positif," imbuhnya.
Dia menggarisbawahi ketika yang diuji adalah air keran misalnya justru bisa menyebabkan alat tes rusak.
Hasil positif yang terlihat dalam beberapa detik juga tidak valid.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | kompas,YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR