Nakita.id - Punya kantung mata memang bisa membuat tidak percaya diri.
Penampilan pun menjadi kurang segar dan tidak maksimal.
Lalu, bagaimana cara mudah dan alami mengatasinya?
Pasalnya, kantung mata tidak hanya persoalan kecantikan. Dalam beberapa kasus, kantung mata terkait juga dengan kondisi kesehatan.
Penyebab kantung mata
Dilansir dari Medical News Today, 3 April 2017, pembengkakan kantung mata yang berlebihan dapat disebabkan oleh beberapa kondisi berikut.
1. Pergerakan lemak dari area mata atas ke bawah mata
2. Penumpukan cairan berlebihan di bawah mata
3. Otot di bawah mata melemah
4. Penuaan yang menyebabkan kulit menipis dan keriput
Pembengkakan kantung mata bisa terkait dengan masalah kesehatan.
Jika kantung mata terasa gatal, merah, dan nyeri, segera periksakan pada dokter.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR