Para ibu hamil dianjurkan untuk makan buah apel, jeruk, buah-buahan berry, dan lain-lain.
Moms juga bisa mengonsumsi buah alpukat karena memiliki kandungan asam lemak tak jenuh tunggal yang cukup tinggi.
Kandungan lemak sehat ini dapat membantu perkembangan kulit, otak, dan jaringan janin.
Telur
Makanan ketiga yang perlu dikonsumsi saat hamil adalah telur.
Pasalnya, telur merupakan sumber kolin yang sangat penting bagi perkembangan otak dan kesehatan janin.
Tak berhenti sampai di situ, asupan kolin yang cukup juga dapat menurunkan risiko cacat tabung saraf dan kemungkinan penyebab penurunan fungsi otak pada janin.
Ubi jalar
Selain kolin, beta-karoten juga diperlukan ibu hamil.
Salah satu makanan yang mengandung beta-karoten adalah ubi jalar.
Diketahui, beta-karoten nantinya akan diubah menjadi vitamin A dalam tubuh. Vitamin A sendiri sangat penting bagi pertumbuhan dan diferensiasi sebagian besar sel dan jaringan.
Namun, Moms sebaiknya tidak mendapatkan vitamin A dari hewani terlalu banyak, ya.
Sebab, vitamin A dari hewan dapat mengakibatkan keracunan jika terlalu banyak dikonsumsi.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Healthline,American Pregnancy Association |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR