Nakita.id – Pasangan muda Ruben Onsu dan Sarwendah begitu peduli dengan kesehatan.
Apalagi, sejak beberapa waktu lalu Ruben Onsu sempat dilarikan ke rumah sakit karena kekurangan protein.
Ruben menjalani bekam dan serangkaian tes kanker untuk mengetahui kondisi kesehatannya.
BACA JUGA:Ini Pengakuan Sarwendah Mengenai Tes Kanker yang Dijalani Ruben Onsu
Beruntung, tidak ada penyakit membahayakan yang ada di tubuh Ruben.
Ruben pun akan melakukan cek kesehatan setiap bulan, menyadari aktivitasnya yang sangat padat sehingga hal tersebut harus diutamakan.
Beberapa waktu lalu, Sarwendah mengunggah sebuah video di akun instagramnya.
Dalam video tersebut, pasangan ini sedang asyik melakukan olahraga yang mereka sebut dengan senam penguin.
BACA JUGA:Sederet Artis Bollywood ini Pertama Kali Rayakan Holi Setelah Menikah, Jadi Momen Romantis
Seperti yang kita ketahui, senam merupakan olahraga yang bagus untuk menjaga kesehatan.
Selain itu, senam juga bisa membuat perasaan orang yang melakukannya menjadi riang gembira.
Sarwendah tampak menggunakan daster saat melakukan senam penguin, sedangkan Ruben menggunakan baju tidur.
BACA JUGA:Ini 7 Dampak Buruk Minum Teh saat Perut Kosong, Jangan Diabaikan!
Mereka tampak kompak dan asyik bergoyang penguin.
Warganet langsung membanjiri kolom komentar di unggahan Sarwendah.
“Kaliann berduaaa lucuuuuu kompakk seneng liatnyaa.. bahagiaa slaluu yaa,” tulis @piet_maaie.
“Kompak nya lh keluarga bahagia ini,” komentar @zahara.koto.98.
“Keluarga yg patut dicontoh,semoga langgeng sampai maut memisahkan @ruben_onsu,” kata @kiky_liskasary.
BACA JUGA:Wah, Ini Perbedaan 5 Artis Bollywood Setelah Melahirkan dan Sekarang
“Ya allah seneng bgd liat kak @ruben_onsu Lincah bgd nari ny hhhaaaaa,” kata @dini_dawani.
Wah, asyik kan Moms melakukan senam penguin ini.
Selain menyehatkan dan membuat pikiran happy, melakukan senam bersama pasangan bisa menambah keromantisan.
Yuk, mulai sekarang rutin berolahraga bersama dengan Dads dan Si Kecil.
BACA JUGA :Duh, Salah Memakai Lem Bulu Mata Bisa Akibatkan Kerontokan Permanen
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR