Tabloid-Nakita.com - Hamil seharusnya memang tidak membuat Mama berhenti olahraga. Justru sebaliknya, ketika hamil olahraga harus dilakukan teratur. Karena, tubuh yang bugar tidak hanya membuat fisik jadi lebih ringan. Persalinan menjadi lancar, bayi di dalam kandungan pun lahir dengan sehat.
Seperti yang diungkapkan Nadia Mulya, mantan Puteri Indonesia 2004 yang kini kerap menjadi MC dan penulis buku. Di akun Instagram-nya, Nadia kerap mem-posting kegiatan olahraganya.
"Banyak yang bertanya, kalau hamil boleh olahraga tidak? Selama kehamilan tidak bermasalah atau komplikasi, dan dapat persetujuan dokter, boleh banget! Justru dengan olahraga 2-3 kali seminggu, aku merasa lebih fit dan malam tidur nyenyak," kata perempuan yang juga mempunyai dua anak perempuan, Nuala dan Nadine ini.
Nadia sudah rutin berolahraga saat hamil dua putri pertamanya. Kebiasaan ini membuat persalinan berjalan normal, cepat, dan proses pemulihannya juga cepat. Selain itu, kenaikan berat badan juga tidak berlebihan, meskipun porsi makannya cukup banyak.
Nadia bukan satu-satunya perempuan selebriti yang selalu menjaga kebugarannya, baik saat hamil maupun setelah menyusui. Siapa saja artis Indonesia yang tetap olahraga meski hamil besar?
Nadia Mulya
Nadia Mulya
Perempuan kelahiran Jakarta, 19 Februari 1980, ini memilih latihan crossfit untuk menjaga kebugaran. Olahraga ini diprogram dalam waktu singkat namun dengan intensitas tinggi, dengan menggabungkan gerakan dasar gymnastic dan weightlifting (angkat besi).
"Aku crossfit sudah dua tahun lebih, jadi paham gerakannya dan tahu kemampuan tubuhku. Selama kehamilan, intensitasnya disesuaikan, selalu dengarkan tubuh dan bertanya pada para coach. Semoga kehamilan dan persalinan ke-3 ini juga lancar ya," katanya, seperti dikutip dari akun Instagramnya.
Denada Tambunan
Denada
Sejak masih belum menikah, penyanyi bernama lengkap Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan sudah dikenal rajin berolahraga. Setelah memiliki Shakira (2), buah pernikahannya dengan fotografer Jerry Aurum, Denada tidak meninggalkan kebiasaannya tersebut. Dalam akun Instagram-nya, terlihat Denada lebih banyak berolahraga sendiri di rumah. Latihan push up, dips push up, squat, sit up, atau crunch dibantu dumbbell untuk menambah intensitas latihan, kerap dilakukannya. Tak heran tubuh Dena selalu terlihat kencang dan kuat.
Enno Lerian
Enno Lerian
Mantan penyanyi cilik ini sekarang sedang hamil anak ketiga. Di usia kehamilan yang mencapai sekitar 17 minggu sekarang ini, Enno rutin melakukan yoga untuk kehamilan di Tangerine Wellness. Pose yang dilakukannya juga cukup berat, seperti berbagai variasi headstand. Beberapa follower-nya menanyakan aman-tidaknya melakukan pose-pose tersebut. "Gpp kalo mampu bisa, asal aman2 aja," jawab ibu dari Bhumi dan Abimanyu ini.
Laura Basuki
Laura Basuki
Model yang juga peraih Piala Citra untuk film Tiga Hati, Dua Dunia, Satu Cinta (2010) ini rutin berlatih Pilates untuk membangun kembali otot-otot inti tubuhnya setelah melahirkan putra pertamanya, Owen (4 bulan), buah cintanya dengan Leo Sandjaja.
"Saya menikmati yang saya rasakan sewaktu menyelesaikan sesi latihan, dan tahu kalau saya memerhatikan tubuh saya dan si baby," katanya saat mem-posting fotonya sedang berlatih di usia kehamilan 33 minggu.
Kirana Larasati
Kirana Larasati
Pemain sinetron yang juga istri dari Tama Gandjar ini rutin mengunggah foto-fotonya yang tengah berolahraga saat hamil. Namun ia mengaku baru berolahraga di trimester ketiga kehamilannya, karena tubuh dan perasaannya terasa belum fit pada trimester pertama akibat perubahan hormon. Berbagai mitos mengenai larangan untuk banyak bergerak, ternyata malah membuat tubuhnya jadi kaku.
Menjelang persalinannya saat ini, berat badan Kirana sudah bertambah 18 kg. "Walaupun sakit-sakit badan (I won't lie, bagian itu udah pegeeel banget), ngantuk dan males, harus tetap semangat gerak. For mom and for the baby," kata mantan pemain film Turis Romantis ini.
Tya Ariestya
Tya Ariestya
Pasangan Tya dan Irfan Ratinggang menjalani program bayi tabung setelah hampir dua tahun menikah. Oleh karena itu, ia sangat menjaga kesehatannya, agar program ini berhasil membuatnya hamil. Namun, setelah kehamilannya berusia sekitar 18 minggu, mantan atlet taekwondo ini kembali rajin berolahraga.
"Waktu kontrol terakhir ke dr. Aryando Pradana, SpOG, dari Morula IVF, sarannya harus banyak-banyak olahraga. Yang bagus berenang dan yoga," tulis perempuan 30 tahun ini di akun Instagram-nya. Prenatal yoga, menurutnya, bermanfaat untuk mengatur pernapasan, dan untuk persiapan menghadapi proses melahirkan secara normal.
Widi Mulia
Widi Mulia
"Getting my muscles and energy more while losing inches," begitu tulis penyanyi kelompok B3 ini dalam salah satu caption di Instagram-nya. Ya, meskipun telah memiliki tiga anak hasil pernikahannya dengan aktor Dwi Sasono, tubuh Widi tampak kencang dan berotot. Hal ini merupakan hasil kebiasaannya berolahraga, yang tetap dijalankan saat hamil maupun setelah melahirkan ketiga putra-putrinya: Dru, Widuri, dan Den Bagus.
Berenang dan yoga tetap dilakukannya bahkan sehari sebelum melahirkan Den Bagus. Pose-pose intens yang dipraktikkan Widi menunjukkan bahwa perempuan 37 tahun ini memang sudah sangat terlatih. Hasilnya, pada awal kehamilan ia tidak mengalami mual-muntah atau ngidam, dan ppada usia kehamilan 36 minggu saat hamil putra ketiganya, berat badan Widi hanya bertambah 9 kg.
Nah, itu tadi artis-artis Indonesia yang tetap olahraga meski hamil besar. Semoga bisa menjadi inspirasi bagi Mama agar dapat menjalani kehamilan yang sehat dan menyenangkan, yaDen.
(Dini/Instagram) FOTO-FOTO: INSTAGRAM
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
KOMENTAR