Nakita.id – Diabetes pada lansia biasanya menyebabkan komplikasi pada organ tubuh tertentu, terutama bagian pembuluh darah kecil.
Penyakit diabetes muncul karena kadar gula darah yang tinggi, kemudian dapat menyebabkan kerusakan pada pembuluh darah, saraf, dan organ tubuh, tidak terkecuali organ vital pada mata.
Penglihatan kabur, ada bintik-bintik atau bercak bayangan hitam mengambang dalam penglihatan, serta gangguan penglihatan lainnya menjadi pertanda komplikasi diabetes sudah menjalar pada mata.
Itu sebabnya penderita diabetes harus mendapatkan pemeriksaan mata sedini mungkin untuk mengenali gejala awalnya.
Melansir dari GridHEALTH.id, berikut ini beberapa jenis gangguan mata yang dapat diderita oleh penderita diabetes yang harus diketahui:
Diabetes Makulopati
Pada komplikasi ini meskipun tidak menyerang saraf mata, namun diabetes makulopati akan mengakibatkan berkurang kefokusan mata saat melihat.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | Kompas.com,GridHealth.ID,Bobo |
Penulis | : | Debora Julianti |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR