Terlalu banyak kandungan karbohidrat
Karbohidrat memang dibutuhkan untuk menambah energi dalam tubuh.
Tetapi, jika terlalu banyak karbohidrat juga tidak baik untuk kesehatan.
Mie dan nasi sama-sama makanan yang mengandung karbohidrat, bayangkan betapa banyak kandungan karbohidrat dalam tubuh ketika Moms mengonsumsi keduanya dalam waktu yang bersamaan.
Saat Moms makan mie dan nasi secara berbarengan maka perut terasa kenyang dan Moms enggan untuk mengonsumsi makanan lainnya.
Sehingga nantinya kecukupan nutrisi lain yang dibutuhkan oleh tubuh tak terpenuhi.
Kekurangan nutrisi dan ketidakseimbangan nutrisi membuat Moms berisiko mengalami malnutrisi.
Meningkatkan hormon insulin
Moms harus tahu kalau makan mie dengan nasi akan menghasilkan 750 kalori.
Dengan kalori sebanyak itu tidak sesuai berdasarkan dengan pola makan manusia sehari-hari.
Jika Moms terlalu banyak konsumsi makanan karbohidrat maka tubuh akan mencernanya menjadi gula atau pati.
Kemudian akan dicerna untuk masuk ke pankreas dan diolah menjadi hormon insulin.
Jika mengonsumsi nasi dan mie dengan porsi besar, maka secara langsung akan memproduksi hormon insulin lebih banyak lagi.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Medicpole |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR