Tentunya, setelah melakukan perawatan di rumah dengan masker pepaya tadi, Moms bisa juga mengapliasikan sunscreen.
Apalagi jika Moms hendak beraktivitas di luar rumah.
Tapi, bukankah akhir-akhir ini sering mendung dan tidak ada paparan sinar matahari yang menyengat?
Memang, Moms, tapi tetap dibutuhkan sunscreen karena pancaran UV akan tetap menyerap pada kulit kita.
Maka dari itu, tetap butuh perlindungan sunscreen walaupun sedang mendung.
Moms bisa memilih sunscreen dengan kandungan SPF 30 ke atas.
Menggunakan masker pepaya untuk menghilangkan flek hitam di wajah, tak akan bisa maksimal tanpa rutinitas berikut ini:
1. Menghindari panas matahari dari jam 10 hingga jam 2 siang
2. Aplikasikan gel aloe vera
3. Jika terpaksa harus beraktivitas dari jam 10 hingga jam 2 siang, gunakan pakaian yang bisa mencegah masuknya sinar UV
4. Konsumsi air putih secukupnya agar kulit terhidrasi
Itulah tadi Moms, caranya untuk mengatasi flek hitam menggunakan buah pepaya.
Kali ini Moms tak perlu lagi mengeluarkan banyak uang untuk pergi ke pusat perawatan wajah untuk mengatasi flek hitam.
Sebab, ternyata pepaya bisa dimanfaatkan menjadi masker wajah yang alami atasi flek hitam.
Dengan bahan-bahan alami, Moms bisa melakukan perawatan wajah dari rumah saja.
Source | : | Mayo Clinic,swirlster.ndtv.com,Femina.in,Medicinenet |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR