Nakita.id - Sudahkah Moms melakukan perawatan minggu ini?
Ingat, Moms melakukan perawatan wajah perlu untuk dilakukan secara berkala.
Perawatan wajah dilakukan agar kulit wajah kita selalu terhindar dari berbagai macam masalah.
Salah satu masalah yang kerapkali dikeluhkan oleh beberapa dari Moms adalah munculnya flek hitam di wajah.
Sebenarnya, flek hitam di wajah sangat wajar terjadi.
Apalagi jika Moms sudah memasuki di usia 30-an, flek hitam akan lebih mudah untuk muncul.
Walaupun begitu, munculnya flek hitam tak hanya disebabkan karena penuaan.
Banyak juga dari Moms yang di bawah umur 30 namun mulai muncul tanda flek hitam di wajah.
Baca Juga: Cuma Pakai Resep Irisan Kentang Ampuh Menghilangkan Flek Hitam Sejak Satu Kali Percobaan
Apa penyebabnya?
Terlalu sering terpapar sinar matahari menjadi salah satu alasan mengapa Moms mengalami flek hitam di wajah.
Melansir dari Mayo Clinic, pancaran sinar matahari mengandung ultraviolet atau UV.
Apabila kulit terpapar UV produksi melanin akan menjadi lebih cepat.
Melanin adalah senyawa yang memberikan kulit kita warna.
Akibatnya, ada penumpukan yang terjadi penumpukan melanin di dalam kulit dan menyebabkan flek hitam.
Walaupun begitu, Moms harus tahu bahwa sebenarnya ada bahan alami untuk mengatasi flek hitam di wajah.
Ingat, Moms, perawatan wajah untuk menghilangkan flek hitam di wajah tidak harus dengan perawatan yang mahal.
Moms cukup menyisihkan uang sedikit saja untuk membeli pepaya di supermarket atau di pasar.
Banyak yang belum tahu, lo, Moms, pepaya bisa untuk mengurangi munculnya flek hitam di wajah.
Bagaimana bisa?
Selama ini, kita mengetahui pepaya adalah buah yang kaya akan serat.
Kita biasanya mengonsumsi pepaya untuk memperlancar pencernaan.
Namun, kali ini, Moms harus tahu dulu manfaat lain dari pepaya selain untuk memperlancar pencernaan.
Sudah banyak yang membuktikan bahwa pepaya bisa mengurangi flek hitam di wajah.
Baca Juga: Cuma Pakai Resep Irisan Kentang Ampuh Menghilangkan Flek Hitam Sejak Satu Kali Percobaan
Pepaya dijadikan masker wajah terlebih dahulu untuk bisa diaplikasikan dan dimanfaatkan khasiatnya.
Melansir dari NDTV, pepaya memiliki manfaat sebagai eksfolian alami, sehingga bisa dibilang pepaya dapat mengangkat sel kulit yang mati.
Maka dari itu, pepaya bisa digunakan untuk mengatasi kulit yang kusam.
Bahkan, bisa juga digunakan untuk mengatasi gejala penuaan pada kulit seperti kerutan.
Menurut Femina.in, pepaya adalah bahan alami untuk membersihkan.
Artinya, bagian wajah yang hilang bisa menjadi lebih terang apabila diaplikasikan pepaya.
Hal inilah salah satu alasan mengapa flek hitam dan bekas jerawat bisa hilang jika dipalikasikan pepaya.
Lalu, bagaimana caranya membuat masker wajah dari pepaya?
Berikut adalah caranya yang sudah dirangkum oleh Nakita.id:
1. Siapkan buah pepaya, serta madu atau susu
2. Cincang pepaya hingga menjadi lembut
3. Campurkan satu sendok madu atau susu
4. Aduk hingga merata
5. Aplikasikan ke wajah, lalu tunggu 15 hingga 20 menit
6. Bilas wajah menggunakan air bersih
Baca Juga: Cuma Pakai Resep Irisan Kentang Ampuh Menghilangkan Flek Hitam Sejak Satu Kali Percobaan
Setelah membilas wajah menggunakan air bersih, Moms bisa mengeringkannya dengan handuk bersih.
Pastikan setelah memakai masker, Moms mengaplikasikan pelembap.
Memang pelembap tidak secara langsung membantu menghilangkan flek hitam.
Namun, ada baiknya jika tetap menggunakan pelembap saat tak beraktivitas di luar rumah.
Hal ini dilakukan agar wajah Moms tak lebih cepat kusam.
Lalu, berapa kali seharusnya menggunakan masker wajah dari pepaya ini?
Melansir dari Femina.in, Moms bisa menggunakannya dua hingga tiga kali dalam seminggu.
Tentunya, setelah melakukan perawatan di rumah dengan masker pepaya tadi, Moms bisa juga mengapliasikan sunscreen.
Apalagi jika Moms hendak beraktivitas di luar rumah.
Tapi, bukankah akhir-akhir ini sering mendung dan tidak ada paparan sinar matahari yang menyengat?
Memang, Moms, tapi tetap dibutuhkan sunscreen karena pancaran UV akan tetap menyerap pada kulit kita.
Maka dari itu, tetap butuh perlindungan sunscreen walaupun sedang mendung.
Moms bisa memilih sunscreen dengan kandungan SPF 30 ke atas.
Menggunakan masker pepaya untuk menghilangkan flek hitam di wajah, tak akan bisa maksimal tanpa rutinitas berikut ini:
1. Menghindari panas matahari dari jam 10 hingga jam 2 siang
2. Aplikasikan gel aloe vera
3. Jika terpaksa harus beraktivitas dari jam 10 hingga jam 2 siang, gunakan pakaian yang bisa mencegah masuknya sinar UV
4. Konsumsi air putih secukupnya agar kulit terhidrasi
Itulah tadi Moms, caranya untuk mengatasi flek hitam menggunakan buah pepaya.
Kali ini Moms tak perlu lagi mengeluarkan banyak uang untuk pergi ke pusat perawatan wajah untuk mengatasi flek hitam.
Sebab, ternyata pepaya bisa dimanfaatkan menjadi masker wajah yang alami atasi flek hitam.
Dengan bahan-bahan alami, Moms bisa melakukan perawatan wajah dari rumah saja.
Source | : | Mayo Clinic,swirlster.ndtv.com,Femina.in,Medicinenet |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR