Nakita.id - Mengatasi rambut ketombe dan rambut lepek tentu bukan hal yang mudah.
Sebenarnya, banyak produk yang menawarkan keampuhan untuk mengatasi rambut ketombe dan rambut lepek.
Sayangnya tentu berbagai produk tersebut tidak selalu cocok bagi setiap orang.
Tapi siapa sangka, ada bahan alami yang ampuhnya dijamin tidak akan mengecewakan.
Bahan alami tersebut adalah nanas.
Jika biasanya nanas dikonsumsi sebagai vitamin bagi tubuh, ternyata nanas juga akan membuat rambut kita sehat lho, Moms.
Hasilnya, mengonsumsi nanas secara rutin bisa membuat rambut bebas ketombe.
Manfaat nanas untuk atasi ketombe dan rambut lepek ini bisa dibuktikan sesegera mungkin.
Mengutip dari Style Craze, nanas kaya akan kandungan vitamin B1, B2, B3, B5, B6, dan C, juga mangan, tembaga, kalium, betakaroten, asam folat, dan serat.
Sehingga dari berbagai kandungan tersebut, banyak sekali manfaat kesehatan yang didapat dari kandungan nutrisi tersebut, di antaranya untuk mengatasi sembelit, nyeri menstruasi, flu, cacingan, serta menjaga kesehatan mata, gigi, ginjal, jantung, tekanan darah, hingga tulang.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR