Nakita.id - Bibir yang berwana pink alami tentu menjadi keinginan banyak orang ya Moms, apalagi bebas dari bibir kering. Sebab kelembaban warna alami pink bibir tentu akan menambah kecantikkan tersendiri.
BACA JUGA:Bibir Hitam Jadi Merah Alami? Cukup Pakai 5 Bahan Alami Ini!
Ada beberapa hal yang mudah dan cepat untuk membuat bibir berwarna pink alami, begini caranya..
1. Lemon dan Madu
Perasan lemon membantu mengangkat kecoklatan pada bibir dan membuat bibir Moms terlihat lebih cerah.
Sedangkan, madu bisa menyehatkan bibir dan membuatnya tetap lembut. Untuk komposisi ini, Moms hanya perlu mencampurkan beberapa tetes madu dan 1 sendok air lemon.
Oleskan pada bibir dan biarkan selama 1 jam, bersihkan dengan handuk atau lap basah.
2. Gula dan Madu
Jika Moms ingin mengangkat kekeringan pada bibir dan sel-sel kulit mati, Moms bisa gunakan gula pasir dan madu sebagai scrub.
Campurkan sedikit gula dan madu sebagai scrub.
Hal tersebut akan mengangkat sel kulit mati pada bibir dan melembabkannya dengan campuran madu tersebut.
Gosokkan komposisi tersebut pada bibir secara perlahan selama 2-3 menit, lalu bersihkan.
3. Baking Soda
Baking soda bisa berfungsi sebagai exfoliator dan membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang berubah menjadi kulit keiring dan pecah-pecah pada bibir.
Tak hanya itu, baking soda juga akan membantu mengurangi pigmentasi dan akan meringankan warna kulit bibir yang gelap.
BACA JUGA:Stem Cell Tali Pusat Bayi Untuk Kesehatan dan Kecantikan, Benarkah?
Caranya mudah, Moms hanya cukup tambahkan sedikit air pada sesendok baking soda hingga menjadi pasta.
Oleskan komposisi tadi pada bibir dan gosok perlahan dengan gerakan melingkar.
Biarkan selama 5 menit dan bersihkan dengan air biasa, unutk lebih efektif Moms bisa gunakan setiap hari.
4. Minyak Almond
Minyak Almond memiliki zat yang membantu meremajakan kulit.
Sifat minyak almond dapat mencegah perubahan warna pada bibir, sehingga membuatnya lebih cerah.
Ambil beberapa tetes minyak almond dan pijat dengan lembut pada bibir, biarkan dalam semalam.
Ini akan membuat bibir Moms menjadi lembut, karena kandungan minyak tersebut Moms.
Lakukan perawatan ini setiap hari sebelum tidur untuk hasil yang lebih efektif
5. Cuka Apel
Cuka apel atau sari apel dapat menjadi zat pencerah alami dan juga membantu menghilangkan pigmentasi pada bibir.
Cuka apel juga bisa melembapkan dan membuat bibir Moms menjadi lembut.
Caranya, larutkan beberapa tetes cuka sari apel ke dalam air.
Kemudian oleskan pada bibir dengan cotton bud dan biarkan selama 10-15 menit.
Setelah itu, cuci bersih dengan air suam-suam kuku. Jangan gunakan terlalu lama karena zat asamnya bisa merusak kulit.
BACA JUGA:Beranjak Remaja, Kecantikan Anak Kedua Sophia Latjuba Curi Perhatian Warganet
Beberapa bahan alami tersebut tentu lebih aman dibandingkan melakukan berbagai perawatan kimiawi, Moms siap coba?
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | boldsky.com |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR