Nakita.id - Seorang ayah juga bertanggung jawab dalam membentuk karakter positif anak demi tumbuh kembang maksimal.
Itu sebabnya, ayah harus #berperansama mengambil porsi dengan menghabiskan waktu bersama si Kecil.
Ini karena peran ayah dalam kehidupan si Kecil sangat penting dalam membentuk karakter anak laki-laki dan perempuan.
Seperti yang Dads ketahui, orangtua sebaiknya memberikan contoh dibanding menjelaskan dengan teori saja.
Oleh karena itu mempraktikkan tindakan kebaikan pada si Kecil ini dapat menginspirasinya dan membuatnya menjadi pribadi yang baik.
Melansir dari Verywell Family, berikut sejumlah contoh aktivitas yang bisa Dads lakukan bersama anak.
Salah satunya mengajari anak untuk berbagi.
Ini akan menanamkan empati dan rasa belas kasih agar anak mau berbagi dengan orang yang lebih membutuhkan.
Berikut yang harus Dads lakukan!
1. Tanam sayur dan berikan tugas rutin kepada si Kecil, seperti menyiram tanaman, mencabut gulma, dan memanen sayuran.
Kemudian, berikan sayuran tersebut kepada orang lain.
2. Kumpulkan mainan bekas dan sumbangkan ke panti asuhan, tempat penampungan tunawisma, atau penampungan kekerasan dalam rumah tangga.
3. Dorong si Kecil untuk memilih mainan mana yang tidak lagi mereka butuhkan.
4. Bicaralah dengan si Kecil tentang ke mana mainan itu akan pergi dan biarkan mereka memilih mainan mana yang ingin mereka sumbangkan.
5. Membuat makanan dan mengirimkannya ke tetangga yang lansia, kerabat, atau teman.
Selain itu, Dads juga bisa menanamkan menghargai pada si Kecil.
Yakni dengan mengajarkannya untuk berterima kasih pada orang lain.
Ini penting untuk dilakukan agar anak tidak tumbuh angkuh dan bisa menghargai orang lain.
Baca Juga: Dads Wajib Ikut Berperan Sama Mengasuh Si Kecil, Berikut Sederet Permainan yang Bisa Dilakukan
1. Bantulah si Kecil menulis catatan terima kasih kepada orang yang mereka hargai.
Mereka dapat menggambar untuk nenek atau memberikan kartu khusus kepada penyedia penitipan anak, guru sekolah, atau teman keluarga.
2. Buat catatan khusus untuk orang lain yang membantu keluarga seperti kurir paket, orang yang memotong rambut si Kecil, atau dokter.
3. Tulis surat untuk berterima kasih kepada satpam yang menjaga kompleks Dads atau lainnya atas pekerjaan yang mereka lakukan.
4. Memberikan uluran tangan untuk orang-orang yang mungkin membutuhkan uluran tangan.
Jika Dads membiasakan diri melakukannya, si Kecil akan belajar mengenali orang yang membutuhkan dan peluang saat mereka bisa ikut membantu.
Nah itu tadi sejumlah aktivitas contoh untuk menanamkan nilai baik pada si Kecil.
Selain mencontohkan, Dads juga diharapkan bisa memantau dan mengoreksi apabila si Kecil melakukan kesalahan.
Selamat mencoba, Dads!
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR