Dari usia ini, bibir, kelopak mata, dan alis bayi mulai terlihat jelas.
Baca Juga: Perkembangan Janin Minggu Ke-20
Minggu ke-23: ukuran bayi dalam rahim sebanding dengan mangga besar
Bayi dalam rahim memiliki berat lebih dari 453,59 gram, dan panjang lebih dari 27,94 cm dari kepala hingga tumit.
Selain itu, dari usia ini, bayi sudah bisa mendengar musik dari luar rahim, juga merasakan pergerakan seperti menari.
Minggu ke-26: ukuran bayi dalam rahim sebanding dengan daun bawang utuh
Bayi dalam rahim memiliki berat lebih dari 757,50 gram, dan panjang sekitar 35,56 cm dari kepala hingga tumit.
Selain itu, dari usia ini, bayi sudah bisa mendengar suara Moms maupun orang lain.
Minggu ke-28: ukuran bayi dalam rahim sebanding dengan terong besar
Bayi dalam rahim memiliki berat sekitar 1020,58 gram, dan panjang hampir mencapai 38,1 cm dari kepala hingga tumit.
Bahkan, bayi sudah mulai bisa berkedip.
Baca Juga: Perkembangan Janin Minggu Ke-28
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR