Hasilnya, ternyata apabila vaksin diberikan di usia kisaran 10 minggu, maka meningkatkan respon imun yang lebih baik.
Apalagi, pada usia tersebut imunitasnya semakin berkembang dengan baik.
Di mana bisa mendapatkan vaksin BCG untuk anak?
Vaksin BGC untuk anak bisa didapatkan di seluruh layanan kesehatan, Moms.
Segera cek di rumah sakit dan puskesmas terdekat kapan saja mereka akan melakukan vaksin BCG.
Di sana, Moms juga bisa mendapatkan informasi terlebih dahulu mengenai vaksin BCG.
Atau jika tidak, posyandu terdekat bisa menjadi pihak yang penting bagi Moms untuk mendapatkan informasi awal mengenai vaksin BCG.
Baca Juga: Penderita TBC Bisa Dapat Vaksin Covid-19, dengan Syarat Berikut Ini
Apakah nanti imunisasi BCG untuk anak bisa di-cover dengan BPJS Kesehatan, Moms?
Wajib diketahui oleh para ibu-ibu satu Indonesia, imunisasi BCG bisa ditanggung oleh BPJS Kesehatan.
Maka dari itu, Moms tak perlu merogoh kocek untuk melakukan imunisasi yang satu ini.
Pentingnya vaksin BCG untuk anak
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR