Nakita.id - Meski usia bertambah tua, berikut cara membuat kulit wajah tak berkerut.
Munculnya kerutan di wajah merupakan hal lumrah yang akan dialami setiap orang.
Kerutan di wajah akan muncul seiring bertambahnya usia.
Biasanya kerutan akan mulai muncul di usia 40 tahun ke atas.
Kebanyakan orang akan merasa begitu malu ketika memiliki kerutan di wajahnya.
Karena kerutan di wajah bisa membuat penampilan terlihat tak segar dan terlihat begitu tua.
Selain itu, kerutan di wajah juga cenderung sulit untuk ditutupi meski menggunakan make up sekalipun.
Bahkan, banyak orang yang saking malunya memiliki kerutan memutuskan untuk melakukan perawatan tanam benang.
Dengan perawatan ini, dijamin kulit wajah pun akan kembali kencang dan tak berkerut.
Baca Juga: Cara Hilangkan Kerutan di Wajah Tanpa Harus Perawatan, Modalnya Cuma Pakai Daun Kucai
Akan tetapi, melakukan perawatan tanam benang harganya lumayan mahal.
Daripada buang banyak uang untuk tanam benang, Moms sebenarnya bisa mencari cara lain untuk memberantas kerutan di wajah.
Misalnya, dengan menggunakan bahan alami. Salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah sirsak.
Sirsak merupakan buah yang cukup banyak disukai orang.
Rasa buah sisrak sendiri cukup manis dan dagingnya cukup tebal.
Sirsak bisa dimakan secara langsung, ataupun diolah menjadi jus yang menyegarkan.
Selain enak untuk dikonsumsi, sirsak juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit wajah.
Melansir dari Papaiyo, memasukkan sirsak ke dalam perawatan kulit harian sangat berguna untuk mencegah kerutan, garis halus, dan tanda penuaan lainnya.
Karena sirsak memiliki kandungan antioksidan yang tinggi.
Baca Juga: Coba Oleskan Roti Tawar yang Sudah Dihaluskan pada Wajah, Siap-Siap Terkejut Lihat Hasilnya
Sehingga, memainkan peran penting dalam membunuh radikal bebas yang bertanggung jawab atas tanda-tanda penuaan.
Selain mencegah tanda penuaan, sirsak juga bermanfaat untuk mengatasi hiperpigmentasi pada kulit.
Sirsak memiliki kandungan vitamin C dan asam askorbat.
Kedua kandungan ini berguna untuk membuat kulit wajah menjadi bercahaya.
Untuk dapatkan manfaat tersebut, Moms bisa mengolah sirsak menjadi masker wajah.
Meski ketika digunakan akan lengket di wajah karena rasa buah sirsak yang cenderung manis, itu tak masalah Moms.
Diamkan masker sirsak di wajah selama beberapa waktu.
Kemudian, bilas wajah sampai bersih dengan air dan sabun.
Dengan begitu, dijamin kerutan di wajah pun tak akan muncul. Selamat mencoba.
Baca Juga: Cuma 15 Menit, Begini Cara Menghilangkan Belang di Wajah Hanya Pakai Tomat
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR