Nakita.id – Ketika memiliki riwayat tekanan darah tinggi, ini akan selalu membuat was-was.
Bila gejalanya kambung, sewaktu-waktu dapat menempatkan tubuh dalam bahaya komplikasi lebih lanjut.
Mulai dari masalah jantung, stroke bahkan masalah penglihatan.
Meskipun ada kemungkingan bahwa hipertensi bersifat genetik, tetapi tidak dapat dipungkiri bahwa peran diet memainkan faktor utama.
Itulah sebabnya mengapa penderita hipertensi harus benar-benar menjaga asupan yang masuk ke dalam tubuh.
Kebiasaan makan dan minum sehari-hari yang tidak terkontrol dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.
Sebaliknya dengan menerapkan kebiasaan yang sehat tentu saja dapat menurunkannya.
Dilansir dari Eat This, terdapat beberapa minuman yang dipercaya dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Penasaran apa saja? Yuk simak informasi selengkapnya.
1. Tambahkan jus ceri asam ke dalam smoothie
Ketika membuat smoothie jangan lupa tambahkan sedikit jus ceri ke dalam yogurt atau oatmeat untuk menuai manfaatnya.
Menurut Nutrition Twins, smoothie ini dikemas dengan antioksidan fenolik yang kuat.
Antioksidan yang bereaksi dengan berbagai radikal bebas dan dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Satu studi menemukan bahwa ketika pria dengan tekanan drah tinggi minum jus ceri, itu dapat menurunkan tekanan darah mereka sebesar 7%.
2. Minum teh hijau secara rutin
Menurunkan tekanan darah secara signifikan dapat juga dilakukan dengan minum teh hijau.
Meskipun sulit untuk menentukan berapa banyak teh yang dibutuhkan, penelitian menunjukan bahwa Moms dapat menurunkan tekanan darah sistolik sebesar 2,6 mm Hg dan tekanan darah diastolik sebesar 2,2 mm Hg.
Setidaknya tiga hingga empat cangkir teh setiap hari akan berhasil.
3. Minum jus bit sebelum berolahraga
Penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition menunjukkan bahwa jus bit memiliki efek penting pada penurunan tekanan darah. Manfaat ini bekat nitrat mereka yang diubah tubuh menjadi oksida nitrat.
The Nutrition Twins juga menjelaskan bahwa manfaat tambahkan lainnya jus membantu pembuluh darah melebar, meningkatkan aliran darah ke otot selama latihan.
Juga mengurangi jumlah kebutuhan oksigen otot karena mereka dapat bekerja lebih efisien dan bergerak lebih cepat.
Namun untuk manfaat yang berkelanjutan, disarankan untuk terus minum jus bit dan menjadikannya bagian dari rutinitas sehari-hari.
4. Mulailah hari dengan smoothie hijau
Sayuran hijau seperti kangkung, bayam, dan selada kaya akan nutrisi pengatur tekanan darah, potasium, dan magnesium.
Menurut Nutrition Twins, potasium membantu ginjal mengeluarkan garam, yang pada gilirannya mengurangi tekanan darah. Sayuran hijau juga mengandung nitrat.
Jika Moms memasukan satu cangkir sayuran tersebut ke dalam smoothie, maka tubuh akan merasakan manfaat yang nyata sebagai penurunan tekanan darah.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR