Ya, fase tumbuh kembang anak yang satu ini memungkinkan anak untuk memasukkan benda asing ke dalam mulutnya.
Walaupun begitu, fase oral ini memang setiap anak pasti mengalami.
Selain itu, bisa saja karena air yang digunakan anak untuk mandi.
Baca Juga: Pup Bayi Normal Seperti Apa? Begini Penjelasan dari Dokter
Bisa jadi air yang digunakan untuk anak mandi tersebut terkontaminasi oleh rotavirus.
Sayangnya, rotavirus tak hanya ada di air yang kotor saja, tapi juga di air bersih.
Terakhir, penyebab gastroenteritis yang membuat pup bayi ada biji cabe adalah karena botol minum anak yang kurang steril.
Bisa saja karena penyuciannya yang kurang bersih atau salah dan menggunakan air yang terkontaminasi dengan rotavirus.
Apabila masalah pencernaan anak terlihat parah dan mengkhawatirkan, dr. Debby menyarankan untuk langsung dibawa ke dokter.
Ya, memang untuk pertolongan pertama Moms dan Dads bisa menggunakan obat rumahan terlebih dahulu seperti bawang merah.
Seperti yang kita ketahui, bawang merah memiliki khasiat untuk menghangatkan tubuh anak.
"Tapi tetap anak perlu diberikan pengobatan dengan obat yang lebih memadai," pungkas dokter anak yang aktif di Rumah Sakit JIH Solo, Jawa Tengah ini.
Dengan begitu, apapun masalah pencernaan anak, terutama gastroenteritis yang disebabkan oleh rotavirus bisa disembuhkan.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Better Health |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR