Di mata mantan suami dan anak-anaknya, Ivana Trump dikenal sebagai sosok yang luar biasa.
Ivana punya moto untuk hidup dengan bebas.
"Aku ditawari untuk menjadi duta Amerika untuk Republik Ceko, Donald memberitahuku."
"Dia bilang 'Ivana, jika kau mau aku akan berikan padamu," cerita Ivana seperti dikutip dari CBS Sunday Morning.
Ivana menolak tawaran tersebut dengan alasan dia ingin hidup bebas.
"Aku suka kebebasanku, aku suka melakukan yang aku mau, pergi ke mana yang aku ingin, dengan siapa yang aku ingin, dan aku bisa membiayai gaya hidupku itu," kata Ivana.
"Hidupku sempurna,"tambahnya.
Anak Ivana, Ivanka Trump mengatakan kalau ibunya sungguh luar biasa.
"Dia sangat brilian, menarik, bergairah dan lucu," tulis Ivankan di akun Twitternya.
Senada dengan Ivana, Ivanka Trump menilai ibunya hidup dengan baik.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR