Rencana Pernikahan Kaesang Pangarep Diungkapkan Teguh Prakosa
Rencana pernikahan ini awalnya sempat ramai karena dibocorkan oleh Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa.
Dirinya mengatakan bahwa pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo ini akan digelar pada penghujung tahun ini yakni bulan Desember.
"Jadi, Mas Kaesang Desember akan ada pernikahan di Surakarta," kata Teguh saat saat membuka acara Esport Lead National Series (LNS) di GOR Sritex Sabtu (10/9/2022), dikutip dari Tribunnews.
Ia membuka sedikit demi sedikit perihal rencana pernikahan Kaesang dan Erina Gudono.
Teguh mengatakan bahwa Wali Kota Gibran Rakabuming Raka tidak bisa menghadiri pembukaan grand final e-sport karena tengah mengurusi persiapan pernikahan Kaesang.
"Ini akan saya bacakan langsung sambutan beliau. Beliau disibukkan dengan (acara) yang akan mantu terakhirnya Pak Presiden," sambung Teguh.
Lebih lanjut lagi, ia mengungkapkan bahwa Gibran, anak sulung Presiden Joko Widodo ini sudah mengagendakan pertemuan dengan keluarga besar Erina Gudono di Yogyakarta.
Pertemuan tersebut adalah untuk membahas resepsi pernikahan.
"Jadi, beliau Sabtu-Minggu ke Yogya untuk komunikasi dengan keluarga," tuturnya.
Meski sudah membeberkan kapan dilaksanakannya pernikahan Kaesang dan Erina Gudono, Teguh tidak mengatakan perihal hari dan tanggal pernikahan.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR